SuaraSumbar.id - Seorang suami berinisial AS di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, tega membakar istri dan bayinya hidup-hidup hingga hangus, Sabtu (16/4/2022).
Akibatnya, bayi yang berumur 1 tahun 5 bulan tewas setelah sempat dirawat intensif di rumah sakit.
Sedangkan sang istri berinisial SL, masih tak sadarkan diri di Rumah Sakit Islam Kudus. SL mendapat luka bakar serius di sekujur tubuh.
AS yang berusia 30 tahun nekat membakar istrinya SL (20) dan sang bayi di kamar rumah mereka, Dukuh Ngaringan RT/RW 006/006 Klumpit Gebog, Kudus.
Berdasarkan informasi yang tersebar di media-media sosial, terutama Facebook, peristiwa pembakaran itu terjadi hari Sabtu sekitar pukul 08.30 WIB.
Kala itu, AS yang berprofesi sebagai buruh proyek sedang pisah ranjang dengan SL. Selama pisah ranjang, AS tinggal di Wergu Wetan.
Tapi Sabtu pagi, AS mendatangi rumahnya di Klumpit, berniat berbicara baik-baik untuk menyelesaikan masalah dengan sang istri.
Tapi, tetangga mendengar suara ribut-ribut di dalam rumah. Selanjutnya, ada teriakan minta tolong.
Kakak korban, Edi Kusmanto (38), yang bersebelahan rumah, segera datang. Dia melihat pintu kamar terkunci dari dalam.
Baca Juga: Tak Hanya Subsidi Minyak Goreng, 51.847 warga Kabupaten Kudus Juga dapat Sembako
"Saat saya dobrak, adik saya dan bayinya terbakar. Suaminya juga terbakar kayaknya mau coba bunuh diri setelah membakar adik dan keponakan saya," kata Edi Kusmanto seperti dikutip dari akun Facebook Kudusviral - KV.
Edi Kusmanto bergerak cepat. Dia melarikan sang adik dan keponakannya ke RSI Sunan Kudus. Namun di sana, keponakannya meninggal dunia.
Sementara AS, mengendarai motor ke Polsek Kota untuk menyerahkan diri.
Tapi karena dirinya juga menderita luka bakar, langsung dilarikan polisi ke RSUD.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Tak Hanya Subsidi Minyak Goreng, 51.847 warga Kabupaten Kudus Juga dapat Sembako
-
Harga Minyak Goreng Belum Beres, Sekarang Kedelai Mahal Berdampak ke Tempe
-
Unik! Dua Pasang Suami Istri akan Bertarung di Pilkades Kabupaten Kudus
-
Heboh! Akses Jalan Rumah Lansia di Kudus Ditutup Tembok Oleh Tetangganya
-
Jalan Lingkar Selatan Kudus Lumpuh, Sopir Truk Gelar Aksi Tolak Kebijakan Pemerintah
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Heboh! 5 Link ShopeePay Gratis Tersebar, Kesempatan Dapat Rp2,5 Juta Cuma Sekali Klik
-
Ibu Muda Buang Bayinya yang Terpotong 3 Bagian di Bukittinggi Ditangkap
-
Resep Perkedel Jagung Renyah, Gurih, Camilan Simpel Favorit Keluarga!
-
Resep Sambel Tempe Kemangi: Pedas dan Bikin Nambah Nasi Terus!
-
Bayi Diduga Baru Lahir Ditemukan di Bukittinggi, Kondisi Terpotong-potong