SuaraSumbar.id - Penduduk miskin di Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), bertambah 1.020 jiwa atau dari 12.390 jiwa pada 2020 menjadi 13.410 jiwa pada 2021.
Demikian dikatakan oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Solok Selatan, Abdul Razi, melansir Antara, Rabu (13/4/2022).
"Kemiskinan di Solok Selatan pada 2021 7,52 persen dari jumlah penduduk dengan pendapatan masih di bawah garis kemiskinan Rp 438.442 per kapita per bulan," katanya.
Jumlah penduduk miskin itu paling tinggi sejak lima tahun terakhir. Sedangkan untuk Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Solok Selatan di angka 69,23 dan sedikit naik dibanding 2020 yang 69,04 atau level sedang.
IPM Solok Selatan masih jauh di bawah rata-rata Provinsi yang mencapai 72,65 maupun Nasional di angka 72,29.
Masih tingginya angka kemiskinan Solok Selatan karena kurang pahamnya masyarakat yang disurvei. Contohnya, petani saat disurvei hanya menjawab pekerjaan yang menghasilkan upah sebagai pendapatan sementara hasil panennya sendiri malah tidak didata.
Pengeluaran rata-rata perkapita sebulan menurut kelompok makanan. Jika diurut dari yang terbesar ada pada komoditas makanan dan minuman jadi, yaitu sebesar 25 persen, tembakau dan sirih 16 persen, padi-padian 14 persen, dan konsumsi lainnya 1 persen.
Pengeluaran penduduk untuk kelompok barang bukan makanan yang terbesar adalah perumahan, bahan bakar, penerangan, air 38,30 persen, aneka barang jasa, pendidikan dan kesehatan 23,99 persen, dan barang tahan lama 20,34 persen. Sedangkan pengeluaran terkecil adalah untuk biaya keperluan pesta 1,51 persen.
Baca Juga: Seluruh OPD di Karawang Turun Tangan Tangani Kemiskinan Ekstrem
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Kasus HIV di Padang Merosot Tajam, Ini Cara Dinkes Stop Penyebarannya!
-
Terjebak Banjir, Warga Padang Dievakuasi SAR dengan Perahu Karet!
-
Kapal Nelayan Hilang di Air Bangis Pasaman Barat, Basarnas Kerahkan Tim!
-
KUR BRI 2025: Komitmen Nyata untuk Penguatan UMKM
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!