SuaraSumbar.id - Presiden Yaman Abd-Rabbu Mansour Hadi memberhentikan Wakil Presiden Ali Mohsen al-Ahmar. Kemudian, dia mendelegasikan kewenangan wapres ke dewan presiden.
Badan baru tersebut akan memikul tugas-tugas presiden dan wakil presiden, menurut pernyataan yang dirilis kementerian atas nama Presiden Abd-Rabbu Mansour Hadi.
Dewan itu akan melakukan tugas-tugas politik, militer dan keamanan untuk pemerintah Yaman selama "periode transisi".
Pernyataan Hadi mengatakan langkah itu diambil sesuai inisiatif peralihan kekuasaan 2011 yang disusun oleh enam negara anggota Dewan Kerja Sama Teluk (GCC)--Bahrain, Kuwait, Oman, Qatar, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab--menyusul protes anti pemerintah dan kerusuhan politik di negara itu.
Baca Juga: Presiden Yaman Berhentikan Wapres, Serahkan Wewenang ke Dewan
"Dengan deklarasi ini sebuah Dewan Pemimpin Kepresidenan akan dibentuk untuk menyelesaikan implementasi tugas-tugas dalam periode transisi. Secara permanen saya mendelegasikan seluruh wewenang saya ke Dewan Pemimpin Kepresidenan sesuai konstitusi serta Inisiatif Teluk dan mekanisme eksekutifnya," kata Hadi dalam pernyataan itu.
Konflik selama tujuh tahun telah membuat Yaman terbelah antara pemerintah dukungan Arab Saudi di Aden yang diakui secara internasional dan kelompok Houthi dukungan Iran di ibu kota Sanaa.
Dewan presiden yang terdiri dari ketua dan tujuh wakil ketua itu akan dipimpin oleh Rashad Al-Alimi, pejabat keamanan yang pernah menjadi menteri dalam negeri ketika Ali Abdullah Saleh menjadi presiden.
Alimi, yang sebelumnya penasihat Hadi, mendapat dukungan dari Arab Saudi. Dia juga dekat dengan kelompok politik besar, partai Islamist Islah.
Salah satu wakil ketua di dewan itu adalah pemimpin kelompok separatis Dewan Transisi Selatan, Aidarous al-Zubaidi. (Antara/Reuters)
Baca Juga: Ribuan WNI di Yaman Diungsikan ke Oman dan Arab Saudi
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!