SuaraSumbar.id - Pasca ditetapkan sebagai tersangka dan mendekam di penjara, Doni Salmanan dikabarkan mulai rajin beribadah. Kabar itu dibenarkan oleh kuasa hukum Doni Salmanan, Ikbar Firdaus.
Menurutnya, Doni Salmanan meminta alat ibadah yang baru untuk di penjara. "Beliau saat ini ingin mendekatkan diri kepada Allah, makanya minta dikirimkan alat ibadah yang baru," katanya, dikutip dari Matamata.com, Selasa (15/3/2022).
Selain alat ibadah, Doni Salmanan juga diketahui meminta dikirimkan buku favorit. "Ada beberapa pesan dari beliau minta dikirimi beberapa buku kesukaannya karena beliau senang membaca ya, dan meminta dibawakan alat ibadah," sambungnya.
Perihal aset kekayaan yang disita, Ikbar Firdaus mengungkap jika Doni Salmanan telah lapang dada menerimanya.
"InsyaAllah dia sudah pasrahkan dan akan ikhlas menjalani ini," ucapnya.
Sebelumnya, Doni Salmanan sempat meminta sang istri untuk lebih rajin ibadah ketika ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan investasi bodong.
"Setiap saat cuman ngingetin solat, dzikir, doa aja dan minta restu izin. Gapernah nuntut apa-apa dari istri, masyaAllah," tulisnya lewat Instagram @dinanfajrina.
Untuk tambahan informasi, rekening saldo Doni Salmanan senilai Rp532 telah dibekukan oleh PPATK beberapa waktu lalu.
Daftar aset kekayaan Doni Salmanan yang disita makin panjang. Dua rumah mewah dan aset bergerak lainnya ikut disita.
Baca Juga: Video Doni Salmanan Minta Maaf Viral, Gestur Tangan Jadi Bahan Cibiran
Kini, aset kekayaan Doni Salmanan yang lain juga ikut disita seperti tas mewah, jam tangan mewah, sepatu, hingga pakaian branded.
Berita Terkait
-
Mobil dan Motor Mewah Aset Doni Salmanan Disita Negara, Ingat Lagi Kronologi Kasusnya!
-
Padahal Masih Sisa 6 Tahun Lagi, Doni Salmanan Dikabarkan Bebas karena Foto Ini
-
Jejak Kasus Doni Salmanan: Harta Dirampas dan Vonis 8 Tahun Penjara
-
Diperberat, Hukuman Doni Salmanan Nambah Jadi 8 Tahun Penjara
-
Doni Salmanan Dimiskinkan, Ini 5 Potret Kilas Baliknya Saat Masih Gemar Flexing dengan Barang Mewah yang Sudah Disita
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
Terkini
-
Mengapa Supermoon Bisa Mengganggu Tidur Anda? Ini Penjelasan Ahli
-
Harga Emas Antam Naik Rp 8.000 Hari Ini, Berikut Rinciannya
-
KPU Sumbar Tegaskan Batas Waktu Penyerahan LPPDK Pasangan Calon 24 November 2024
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong