SuaraSumbar.id - Nama Anies Baswedan menjadi unggul dalam survei calon presiden (Capres) 2024 yang dirilis Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC). Hasil itu pun dikomentari berbagai kalangan, salah satunya Rektor Universitas Ibnu Chaldun, Musni Umar.
Lewat akun Twitter pribadinya, Musni Umar menilai hasil survei tersebut menunjukkan gambaran masyarakat yang sudah cerdas.
"Hasil survei ini merupakan gambaran rakyat sudah cerdas," kata Musni dalam cuitannya, dikutip dari Hops.id - jaringan Suara.com, Rabu (16/2/2022).
Musni Umar pun menggunakan survei tersebut sebagai bahan bantahan terhadap komentar-komentar negatif sebagian pihak yang sering menjelek-jelekkan Anies Baswedan.
Menurutnya, tak sedikit penilaian negatif yang diarahkan kepada Anies Baswedan, seperti sebutan pembohong hingga bodoh.
Seolah puas dengan hasil survei tersebut, Musni Umar lalu mengatakan bahwa kini isu negatif terbantahkan dengan hasil survei.
Dia menuturkan bahwa Anies Baswedan kini berhasil berada di urutan tiga teratas, dari semua survei pemilihan capres, seolah menunjukkan kondisi masyarakat yang ingin berubah.
"Faktanya semua hasil survei Anies 2 besar sekarang teratas. Rakyat ingin perubahan," katanya.
Pada survei yang disoroti Musni Umar tersebut, nama Anies Baswedan memang berada di urutan pertama dalam kategori capres, dengan perolehan 17,0 persen.
Jumlah suara tersebut merupakan perolehan tertinggi mengalahkan Prabowo Subianto dan Ridwan Kamil.
Namun perolehan itu merupakan kategori semi terbuka, apabila pemilihan umum (Pemilu) digelar saat ini.
Survei SMRC itu diketahui dilakukan melalui wawancara dengan mengambil 801 responden pada 5-8 Februari 2022.
Survei tersebut juga dilakukan menggunkan asumsi simple random sampling dengan margin of error kurang lebih 3,5 persen dan tingkat kepercayaann 95 persen.
Baca Juga: Bukan Ganjar Pranowo, Sosok Ini Disebut Bisa Hentikan Anies Baswedan di Pilpres 2024
Berita Terkait
-
Siapa yang Paling Menghibur? Prabowo dan Anies Ikut Tren Joget Velocity
-
Alasan Anies Baswedan Tak Hadir Open House Presiden Prabowo di Istana Merdeka
-
Bersyukur Muslim di Indonesia Kompak Berlebaran Hari Ini, Anies: Insya Allah Perkuat Persaudaraan
-
Cerita Mistis Anies Baswedan Tubuh Keluarkan Beling, Muncul Bau Anyir di Rumah
-
Soal Revisi UU TNI Gibran Rakabuming Kemana? Sikapnya Dibandingkan Anies Beswedan
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran
-
Harunya Lebaran 2025 di Balik Jeruji: Narapidana Lapas Padang Melepas Rindu dengan Keluarga
-
Lebaran Aman dengan BRI: Hindari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
BRI Berkontribusi dalam Konservasi Laut Gili Matra Melalui Program Menanam Grow & Green
-
Nikmati Keandalan BRImo: Transaksi Tanpa Hambatan Selama Lebaran 2025