SuaraSumbar.id - Pertamina Grand Prix of Indonesia resmi menjadi nama ajang MotoGP 2022 di Mandalika. Ajang tersebut bagian dari upaya mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati berharap perlombaan itu dapat membantu pemulihan ekonomi nasional, meningkatkan potensi pariwisata, memajukan ekosistem olahraga balap motor, sekaligus menjadi momentum kebanggaan Indonesia dan semangat untuk bangkit dari pandemi Covid-19.
"Dengan penyelenggaraan Pertamina Grand Prix of Indonesia ini, kita dapat memperkuat nation branding Indonesia sebagai negara yang resilient di tengah krisis pandemi global," ujarnya dalam keterangan di Jakarta, Rabu (9/2/2022).
Menurut Nicke, untuk mewujudkan langkah tersebut, Pertamina lantas menandatangani perjanjian kerja sama dengan Dorna Sports selaku pemegang hak komersial untuk olahraga sepeda motor MotoGP.
Kegiatan penandatanganan itu dilakukan secara langsung oleh Nicke dan Managing Director Dorna Sports Carlos Ezpeleta secara daring yang disaksikan oleh Menteri BUMN Erick Thohir di Jakarta, hari ini.
Ajang olahraga motor internasional tersebut akan dimulai dengan kegiatan pramusim pada 11-13 Februari 2022 dan season MotoGP pada 18-20 Maret 2022.
Nicke ingin sinergi perusahaan pelat merah dalam penyelenggaraan MotoGP mampu memberikan efek berganda, sekaligus peluang penetrasi pasar global yang luas bagi Pertamina, produk-produk BUMN maupun UMKM yang berada di Mandalika maupun di daerah lain.
Managing Director Dorna Sport Carloz Ezpeleta mengaku gembira atas keterlibatan Pertamina sebagai pendukung utama grand prix di Indonesia.
Menurutnya, kerja sama ini akan semakin memperkuat kehadiran Pertamina dan Indonesia dalam olahraga tersebut selain menjadi pendukung utama Sirkuit Mandalika dan sebelumnya juga mendukung tim SAG Pertamina Mandalika yang berlaga di Moto2™ World Championship.
"Kami bangga mengumumkan kesepakatan kerja sama untuk gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia—memastikan Pertamina, Indonesia, Pulau Lombok terdepan—menjadi pusat perhatian di panggung internasional," ucap Carlos.
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo sejak awal mendorong penyelenggaraan acara-acara internasional di Indonesia, seperti Asian Games, World Superbike, hingga MotoGP.
Ia mengapresiasi keseriusan yang dilakukan pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan Indonesia Tourism Development Cooperation (ITDC) yang terus berjuang untuk menyukseskan olahraga tersebut.
"Apresiasi tinggi kepada Pertamina yang memang sekarang kami terus dorong sebagai perusahaan global. Kami punya target Pertamina mempunyai valuasi yang sangat besar 100 miliar dolar AS," ujar Erick.
Pertamina akan menghadirkan keseruan ajang balapan MotoGP itu untuk warga Jakarta melalui Mandalika GP Hub di oval atrium Epicentrum Walk, Kuningan.
Acara itu akan digelar mulai tanggal 10 Februari sampai 30 Maret 2022 dengan pelayanan dan konten-konten seru, di antaranya penjualan tiket, merchandise, permainan seru hingga pameran budaya Lombok.
Selain itu, Pertamina juga memberikan kemudahan bagi pencinta otomotif untuk mendapatkan tiket menonton balapan melalui aplikasi MyPertamina. (Antara)
Baca Juga: AHM Sediakan Vario 160 Khusus untuk Marc Marquez di MotoGP Mandalika
Berita Terkait
-
Pemesanan Tiket MotoGP Mandalika Mulai Dibuka, Harga Termurah Rp 140 Ribu
-
Peraih Podium MotoGP Mandalika 2024 Akui Tak Suka dengan Aksi Menpora Dito: Tidak Berguna
-
Jaga Aspek Keberlanjutan Lingkungan Event MotoGP Mandalika, BRI Peduli Berhasil Kelola 22 Ton Sampah
-
Silsilah Irwan Mussry: Dipuji El Rumi Kaya Banget sampai Jadi Ordal Maia Estianty di MotoGP
-
Marc Marquez Tuding APAR di MotoGP Mandalika Tak Sesuai Standar, Ternyata Sudah Kantongi Homologasi Grade A
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!