Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Rabu, 09 Februari 2022 | 10:03 WIB
Ilustrasi COVID-19 (pixabay.com)

SuaraSumbar.id - Kasus penyebaran Covid-19 di Sumatera Barat (Sumbar), kembali naik lagi. Tercatat sebanyak 133 orang warga Sumbar positif terpapar virus corona pada Selasa (8/2/2022). 

"Total sampai hari ini tetap 90.466 orang warga Sumbar terinfeksi Covid-19. Terjadi penambahan 133 orang warga dan sembuh 28 orang, total sembuh 87.812 orang," kata Jubir Satgas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Rabu (9/2/2022).

Menurutnya, dengan tambahan tersebut kasua aktif menjadi 499 orang (0,55) persen. Sedangkan kasus meninggal dunia 2.155 orang (2,38) persen, dan sembuh 87.812 orang (97,07) persen. 

Kemudian, warga Sumbar yang positif tersebut berasal dari 1.113 sampel yang diperiksa (Padang 832 orang, Baso 88 orang, SPH 82 orang, Bukittinggi 20 orang dan Labkes 91 orang). 

Baca Juga: 97 Orang Warga Sumbar Positif Covid-19, Mayoritas di Padang

Adapun rincian warga sumbar terkonfirmasi positif berasal dari Kota Padang 98 orang, Kota Padang Panjang 5 orang, Kota Bukittinggi 7 orang, Kota Payakumbuh 2 orang, Kota Solok 1 orang, Kab. Padang Pariaman 7 orang, Kab. Agam 2 orang, Kab. Tanah Datar 3 orang, Kab. Pesisir Selatan 6 orang, Kab. Pasaman Barat 1 orang, dan Kab. Dharmasraya 1 orang. 

Sembuh sebanyak 28 orang, dari Kota Padang 26 orang dan Kab. Agam 2 orang. 

"Tetaplah jaga kesehatan dan marilah kita konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan," pungkasnya.

Load More