SuaraSumbar.id - Seorang pekerja di Bandar Udara Internasional Qingdao Jiaodong, Provinsi Shandong, China, dilaporkan tewas terlindas roda pesawat terbang.
Regulator penerbangan setempat mendalami peristiwa yang menyita perhatian publik itu.
Hasil penyelidikan awal, kecelakaan tersebut terungkap bahwa peristiwa itu bermula dari penarikan pesawat tanpa penumpang dari apron pemeliharaan dengan menggunakan truk penarik pesawat.
Di tengah perjalanan kartu identitas, seorang pekerja jatuh. Ia berusaha mengambilnya.
Baca Juga: Lagi-lagi Penumpang Gelap Terciduk di Roda Pesawat, Untung Selamat!
Seorang staf yang tidak dilengkapi perangkat komunikasi dan alarm memberitahu sopir truk penarik pesawat agar berhenti.
Namun upaya itu sia-sia karena tubuh korban sudah hancur berkeping-keping terlindas salah satu roda pesawat jenis Aibus A320.
Pihak bandara mengingatkan agar para pekerja memenuhi aturan kerja dengan menggunakan alat komunikasi dan alarm agar insiden tersebut tidak terulang.
Saat ini pesawat nahas tersebut telah ditempatkan ke apron pemeliharaan lagi guna penyelidikan lebih lanjut. (Antara)
Baca Juga: Sembunyi di Roda Pesawat, Penumpang Gelap Mendarat Selamat Setelah 3 Jam Mengudara
Berita Terkait
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!