Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Minggu, 23 Januari 2022 | 12:42 WIB
Beruang madu. [freedigitalphoto/Anankkml]

SuaraSumbar.id - Seekor beruang madu melintas ke pemukiman warga di Dusun Kubangan, Kecamatan Matur, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Warga pun sempat memvideokannya, Minggu (23/1/2022).

Wali Jorong Sidang Tangah, Agusmar mengatakan, beruang itu dilihat warga bernama Zurmiati (48) saat mencari rumput.

"Zurmiati melihat beruang dan langsung menghindar. Sempat divideokan dan saat ini masih berada di lokasi hutan sekitar permukiman warga," katanya.

Warga sekitar merasa ketakutan akibat satwa liar itu melintas ke pemukiman. Pasalnya, kemunculan beruang itu merupakan lokasi tempat warga mandi dan mencuci pakaian. Selain itu anak-anak cukup banyak bermain di lokasi tersebut.

Baca Juga: Profil Mason Greenwood, Wonderkid Manchester United yang Disorot karena Egois

"Lokasi itu tidak pernah dilintasi beruang dan beruang hanya ada di hutan. Lokasi tidak ada musim buah," katanya.

Dirinya telah melaporkan ke Resor Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Agam, karena masyarakat telah resah.

Kepala Resor KSDA Agam, Ade Putra menambahkan, pihaknya sedang menuju lokasi munculnya beruang madu dari Pasaman Barat. Pasalnya, mereka sedang menangani konflik manusia dengan harimau sumatera semenjak Selasa (18/1).

"Kita berada di Pasaman Barat selama enam hari dan saat menangani konflik di Pasaman Barat, kami mendapatkan laporan dari wali jorong, Minggu (23/1)," tukasnya.

Baca Juga: Kenang Mirdad Dikabarkan Pindah Agama Usai Cerai, Lydia Kandou Bereaksi

Load More