SuaraSumbar.id - Barcelona resmi akan melepas Ousmane Dembele pada bursa transfer Januari 2022 ini. Hal itu diungkapkan Direktur Klub Mateu Alemany.
Kontrak Dembele akan habis enam bulan lagi di Camp Nou. Beberapa bulan terakhir, Barcelona mengupayakan agar Dembele memperpanjang kontrak, bahkan Xavi menyebut sang winger sebagai sosok yang penting bagi skuadnya.
Namun sampai saat ini, Dembele masih enggan menandatangani kontrak baru di Barcelona. Agen Dembele, Moussa Sissoko, mengindikasikan bahwa kliennya itu sudah tidak ingin melanjutkan kariernya di klub Katalunya.
Barcelona, diwakili Mateu Alemany, akhirnya memberikan kabar terbaru terkait masa depan pemain berusia 24 tahun itu. Dia mengatakan Dembele memang tidak mau memperpanjang kontraknya di Barcelona.
Baca Juga: Habis Kesabaran, Barcelona Jual Ousmane Dembele
"Saya rasa situasinya kini sudah jelas. Dembele tidak mau melanjutkan kariernya di Barcelona," kata Alemany, seperti dikutip Daily Mail, Kamis (20/1/2022).
"Dia tidak mau menjadi bagian dari proyek yang sedang kami bangun. Jadi kami harus berpisah."
Alemany menyebut bahwa Barcelona tidak mau mempertahankan sang winger hingga kontraknya habis pada musim panas nanti. Alhasil, Barca mau tidak mau harus menjualnya pada bursa transfer kali ini.
"Kami meminta Dembele untuk segera pergi dari Barcelona. Kami yakin Ousmane sudah terjual sebelum tanggal 31 Januari nanti," ujar Alemany.
"Kami bilang kepada Ousmane dan agennya bahwa dia harus segera meninggalkan klub karena kami ingin setiap pemain berkomitmen pada proyek tersebut.”
Baca Juga: Newcastle United Coba Boyong Jesse Lingard dari Manchester United Januari Ini
“Kami memperkirakan transfer akan terjadi sebelum 31 Januari ini. Konsekuensi kebijakan kami adalah tidak ingin memiliki pemain yang tidak ingin berada di Barca.”
Berita Terkait
-
Drama Adu Penalti! Perancis Bangkit, Singkirkan Kroasia di UEFA Nations League
-
Mees Hilgers Gabung Valencia dari FC Twente? Statistik Bek Timnas Indonesia Memang Dahsyat
-
Ruben Amorim Soal Rencana Akhir Musim MU: Terkadang Anda Bertahan atau Harus Pergi
-
Rekap Bursa Transfer Liga Jerman: Bek Keturunan Desa Waai Maluku OTW Tempur di Klub Baru
-
Ngeri! Klub Orang Indonesia Siap Datangkan Pemain Barcelona
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini
-
4 Tips Aman Berkendara Saat Arus Balik Lebaran 2025 dari Polda Sumbar
-
BRI Raih Penghargaan Best Social Loan di The Asset Triple A Awards 2025
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran