SuaraSumbar.id - Polres Pasaman Barat (Pasbar) berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 56 paket besar ganja kering siap edar. Empat pelaku diamankan dalam penangkapan yang berlangsung pada Jumat (7/1/2022) itu.
Kasat Resnarkoba Polres Pasaman Barat, AKP Eri Yanto mengatakan, pelaku diringkus di kawasan Jembatan Kampung Baru, Jorong Aek Napal, Kenagarian Batahan, Kecamatan Ranah Batahan, Kabupaten Pasaman Barat. Mereka berinisia LS (28), DA (30), JB (40) dan DAN (32).
"Semua pelaku punya peran berbeda. Ganja itu rencanaya akan diedarkan di wilayah Kabupaten Pasaman Barat," katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Sabtu (8/1/2022).
Operasi penangkapan ini, kata dia, berawal pada bulan Desember tahun 2021 lalu. Dimana, anggota Satresnarkoba Polres Pasaman Barat mendapat informasi dari masyarakat bahwa tersangka DA (30) pernah memasukkan ganja yang berasal dari Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal ke daerah Paraman Ampalu Kecamatan Gunung Tuleh, Kabupaten Pasaman Barat.
"Berbekal informasi tersebut, tim Opsnal Satresnarkoba langsung bergerak cepat. Kami berhasil menangkap mereka dengan barang bukti cukup besar," katanya.
Saat ini, para pelaku telah meringkuk di sel tahanan Polres Pasaman Barat. Mereka dijerat Pasal 114 ayat (2) jo Pasal 111 ayat (2) jo Pasal 115 ayat (2) Undang-undang Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman pidana mati, pidana seumur hidup, atau pidana penjara paling singkat 6 tahun paling lama 20 tahun dan denda paling sedikit Rp1 miliar dan paling banyak Rp 10 miliar.
Berita Terkait
-
Catat! Musda Demokrat Sumut Digelar 10 Januari
-
Alamakjang, Kantor PWI Sumut Dibobol Maling
-
Pengacara Pelatih Biliar Heran Pihak Edy Rahmayadi Ungkit soal Bonus
-
Pemprov Sumut Minta Dukungan Kemendes Kembangkan Bukit Lawang-Tangkahan
-
Dosen di Medan Bela Edy Rahmayadi Jewer Pelatih Biliar: Hal yang Wajar
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!