SuaraSumbar.id - Klub Manchester City menjelma menjadi salah satu raksasa Eropa sejak diakuisisi Sheikh Mansour. Hal itu terjadi lantaran City mampu mendatangkan sejumlah pemain top dunia berharga mahal.
Meski begitu, manajemen Manchester City juga tak luput dari kesalahan. Beberapa nama terkadang asal beli, bahkan berujung tanpa klub.
Mengutip Suara.com, berikut 3 mantan bintang Manchester City yang kini tak punya klub.
1. Wilfried Bony
Baca Juga: 6 Pemain Top yang Kini Tak Punya Klub, Nomor 3 Eks Pemain Man United
Pada 2014, manajemen Man City mendatangkan Bony dari Swansea City di paruh kedua. Penampilan apiknya bersama The Swans dengan 34 gol dari 70 laga adalah pemantiknya.
Namun, saat berbaju Man City, Bony gagal bersinar. Dari 46 laga yang dimainkan di seluruh lintas ajang, ia hanya mencetak 11 gol.
Karena penampilannya itu, Bony dipinjamkan ke Stoke City pada 2016. Dan sejak saat itu, dia benar-benar tak lagi bisa ke performa apiknya. Terkini, Bony berstatus tanpa klub usai sempat berkompetisi di Arab Saudi dan Qatar.
2. Eliaquim Mangala
Mangala dibanderol cukup mahal saat datang ke Man City. Pada musim 2014, dirinya dihargai 42 juta pound dari FC Porto.
Baca Juga: Termasuk Lionel Messi, Berikut 7 Pemain Tanpa Klub Paling Berharga di Dunia Saat Ini
Harga mahal bukan jaminan. Sebab, baru di tahun kedua, Mangala sudah dipinjamkan ke Valencia dan kemudian dipermanenkan oleh Los Che.
Tapi, bersama Valencia, Mangala juga mandek. Per musim ini, dirinya dilepas dan berstatus tanpa klub dan FYI saja, Mangala bermain untuk Man City hanya 79 laga.
3. Jack Rodwell
Rodwell digadang-gadang akan menjadi bek andalan Everton di masa mendatang pada musim 2012. Belum lagi ketika itu dia juga terus mendapat panggilan dari Timnas Inggris.
Namun, semua berubah saat ia memutuskan bergabung dengan Man City. Dia gagal bersaing dan kerap mendapatkan cedera yang waktu penyembuhannya berjalan lama.
Alhasil, Rodwell dilego ke Sunderland dengan mencatatkan 25 penampilan saja bersama Man City. Terkini, Rodwell berstatus tanpa klub usai dilepas Blackburn Rovers. [Kusuma Alan]
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan