SuaraSumbar.id - Seorang wanita ditembak mati polisi Israel. Insiden ini terjadi di Kota Tua Yerusalem pada hari Kamis di dekat Masjid Al Aqsa, masjid tersuci ketiga umat Islam di dunia.
Mengutip Suara.com, Kamis (30/9/2021), polisi Israel mengatakan wanita itu berusaha menikam pihaknya di salah satu jalan menuju masjid Al Aqsa.
Sementara itu, wartawan AFP yang berada di dekat lokasi mendengar suara tembakan dan melihat tubuh wanita tergeletak di tanah, terbungkus selimut.
"Polisi Israel melepaskan tembakan ke penyerang dan pasukan medis yang tiba di tempat kejadian menentukan kematiannya," kata polisi, menambahkan upaya itu tak menimbulkan korban.
Penyerang belum diidentifikasi namun diketahui berusia 30 tahun dan sedang meninggalkan kompleks Al-Aqsa ketika dia mendekati petugas, kata polisi.
Pasukan keamanan Israel ditempatkan di setiap pintu masuk situs, yang dikenal oleh orang Yahudi sebagai Temple Mount, situs paling suci dalam Yudaisme.
Kompleks masjid terletak di Yerusalem timur, wilayah Palestina di kota yang diduduki Israel pada tahun 1967 dan kemudian dicaplok dalam langkah yang tak pernah diakui oleh dunia.
Pada bulan Mei, bentrokan berhari-hari di lokasi antara Palestina dan pasukan Israel adalah awal dari 11 hari konflik di Gaza antara Israel dan Hamas.
Itu adalah konflik terberat antara kedua belah pihak dalam beberapa tahun.
Baca Juga: Berdalih Membela Diri, Polisi Israel Tembak Wanita di Dekat Masjid Al Aqsa
Lima warga Palestina tewas pada hari Minggu setelah serangan Israel di Tepi Barat yang diduduki memicu baku tembak dengan gerilyawan Hamas, kata para pejabat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Misteri Waktu, Kenapa Perjalanan Pulang Terasa Lebih Cepat? Ini Kata Psikolog
-
Bahaya Bantal Tidur Tak Diganti, Benarkah Bisa Picu Infeksi Paru-Paru?
-
Bolehkah Muslim Masak Pakai Mirin? Bumbu Jepang Beralkohol, Ini Fatwa Muhammadiyah
-
Bongkar Pembalakan Liar di Mentawai, 11 Alat Berat hingga 7 Truk Disita!
-
Tragedi Gempa Sumbar 2009, Benarkah Masalah Desain Penyebab Bangunan Ambruk? Ini Kata Pakar