Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Sabtu, 18 September 2021 | 19:46 WIB
Tampak satu satu unit Tronton dan dua kendaraan lain nyungsep masuk kolam ikan warga setelah terlibat kecelakaan beruntun di Sungai Buluah, kabupaten Agam, Sabtu (18/9/2021)[Foto: Debi/Covesia.com]

SuaraSumbar.id - Sebanyak 9 kendaraan terlibat kecelakaan beruntun di Sungai Buluah, kecamatan Banuhampu, Kabupaten Agam, Sabtu (18/9/2021).

Menurut Kapolsek Banuhampu AKP Rosidi mengatakan dari 9 unit kendaraan tiga di antaranya kendaraan sepeda motor.

“Diduga kendaraan tronton mengalami rem blong sehingga menabrak kendaraan lainnya yang sedang terparkir,” katanya seperti dikutip dari Covesia.com--jaringan Suara.com.

Ia menambahkan tronton dan 2 unit kendaraan masuk kolam ikan dan satu unit tranek masuk sawah.

Hingga berita ini dikeluarkan arus lalu lintas terpantau padat merayap dan proses evakuasi dari pihak unit laka Polres Bukittinggi.

Load More