SuaraSumbar.id - Selama bulan Agustus 2021, tercatat sebanyak empat pasangan artis Indonesia yang mengajukan cerai ke Pengadilan Agama.
Beragam alasan menyertai gugatan cerai tersebut. Mulai dari isu perselingkuhan hingga KDRT menjadi dugaan di balik keputusan para pasangan mendaftarkan perceraian mereka di Pengadilan Agama.
Mengutip Suara.com, berikut 4 pasangan artis Indonesia yang cerai selama Agustus 2021.
1. Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono
Baca Juga: Sidang Putusan Cerai Lulu Tobing dan Bani Maulana Digelar Bulan Depan
Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono menikah pada 2017 lalu. Setelah 4 tahun menikah, secara mengejutkan Raiden Soedjono menggugat cerai Tyas Mirasih.
![Potret Mesra Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/04/56934-potret-mesra-tyas-mirasih-dan-raiden-soedjono.jpg)
Gugatan itu dimasukkan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 3 Agustus 2021 secara online.
2. Aldi Bragi - Ririn Dwi Ariyanti
Rumah tangga pasangan artis Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi diambang perceraian. Aldi telah mendaftarkan permohonan cerai talak ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Senin (30/8/2021) kemarin.

Kabar keretakan rumah tangga mereka sebetulnya telah berembus sejak tahun lalu. Rumor mencuat karena Ririn jarang membagikan momen kemesraannya dengan sang suami di media sosial.
Baca Juga: Lulu Tobing Dikabarkan Batal Cerai, Pengadilan Agama Buka Suara
Ririn Dwi Ariyanti menikah dengan Aldi Bragi pada 11 Juli 2010. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai tiga anak.
3. Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka
Usai dilaporkan atas dugaan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), artis Jonathan Frizzy digugat cerai oleh istrinya, Dhena Devanka. Gugatan cerai terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 30 Agustus 2021.
![Jonathan Frizzy dan istri, Dhena Devanka. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/27/22130-jonathan-frizzy-dan-istri-dhena-devanka.jpg)
Kabar keretakan rumah tangga Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka memang sudah lama terendus. Ririn Dwi Ariyanti disebut-sebut jadi orang ketiga di pernikahan mereka.
Dhena Devanka juga sempat berkomentar sinis atas kedekatan Jonathan Frizzy dengan Ririn Dwi Ariyanti di lokasi syuting.
4. Tyna Kanna dan Kenang Mirdad
Tyna Kanna Mirdad diam-diam menggugat cerai suaminya, Kenang Mirdad. Hal itu diungkap langsung oleh Taslimah selaku Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

"Telah mendaftar secara eCourt yang bernama Dwi Jayanti binti R. Dwi Handoyo melalui kuasa hukumnya," ungkap Taslimah saat ditemui di kantornya, Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (31/8/2021).
Rumah tangga Tyna Kanna dan Kenang Mirdad beberapa hari ini menjadi sorotan. Pasalnya selebgram bernama asli Tyna Dwi Jayanti digosipkan selingkuh.
Berita Terkait
-
Aktris Sweet Home Lee Si-young Dilaporkan Bercerai Usai 8 Tahun Pernikahan
-
Baim Wong Diduga Jauhkan Anak dari Paula Verhoeven, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Tampak Sepele, Sherina Munaf Pernah Ungkap Hal yang Membuatnya Yakin Nikahi Baskara Mahendra
-
Jangan Cerai Saat Emosi, Ini Kata Psikolog
-
Ayah Meghan Markle Kritik Perceraian Putrinya dengan Suami Pertama: Saya Sangat Menyukai Trevor
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!