SuaraSumbar.id - Tiga pelajar asal Sumatera Barat (Sumbar) berhasil menembus salah satu kampus terbaik di Indonesia, Institut Teknologi Bandung (ITB), melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).
Mereka adalah Nauli Al Ghifari dan Devit Febriansyah dari SMAN 1 Bukittinggi, serta Deka Fakira Berna dari SMAN 1 Padang.
Ketiganya diterima di ITB berkat prestasi akademik yang membanggakan meskipun berasal dari keluarga dengan kondisi ekonomi yang sangat terbatas.
Keberhasilan tiga pelajar asal Sumbar ini jadi sorotan setelah Rektor ITB, Prof. Dr. Ir. Tatacipta Dirgantara, M.T, langsung mengunjungi kediaman ketiga calon mahasiswa tersebut ke Ranah Minang.
Dalam kunjungannya, Prof. Tata tak hanya memberikan motivasi, tetapi juga menyampaikan komitmen ITB untuk terus membuka akses pendidikan tinggi bagi pelajar berprestasi dari berbagai penjuru Indonesia.
"Di kampus nanti, kalian akan bertemu banyak mahasiswa hebat. Harus tetap berusaha yang terbaik dan jangan putus asa," ujar Rektor ITB, Prof. Tata, dikutip dari website resmi ITB, Senin (9/6/2025).
Nauli Al Ghifari Anak Penjual Pakaian Bekas di Bukittinggi
Nauli Al Ghifari diterima di Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) ITB.
Ayahnya bernama Pananuhon. Sehari-hari berjualan pakaian bekas di Pasar Atas Bukittinggi.
Dalam satu tahun, omzet usaha kecil keluarga ini hanya sekitar Rp 8 juta, dengan tabungan tak lebih dari Rp 1,5 juta.
Meski demikian, semangat belajar Nauli tak pernah surut hingga akhirnya ia berhasil menembus ITB.
Sebagai bentuk dukungan, PT Paragon Technology and Innovation memberikan bantuan berupa satu unit laptop dan uang tunai Rp 5 juta kepada Nauli, guna mendukung proses keberangkatannya ke Bandung.
Devit Febriansyah Dibantu Warga Satu Kampung
Berbeda dengan Nauli, Devit Febriansyah diterima di Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI-ITB).
Ia merupakan satu-satunya siswa dari Kecamatan Malalak yang lolos ke ITB lewat jalur SNBP tahun 2025.
Berita Terkait
-
7 Film Indonesia Paling Diantisipasi 2026, Bertabur Sineas Besar dan Cerita Berani
-
Bocor Video Syuting Film Dilan ITB 1997, Niken Anjani Diduga Jadi Ancika
-
Falcon Pictures Kasih Bocoran Tipis-Tipis Pemeran Milea di Film Dilan ITB 1997
-
Siapa Pemeran Ancika di Dilan 1997? Foto Ariel NOAH Bareng Sosok Misterius Bikin Penasaran
-
Debut di Dunia Film, Ariel Noah Ungkap Alasan Terima Peran Dilan ITB 1997!
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Kenapa Sinkhole Terjadi di Tengah Sawah Limapuluh Kota? Ini Penjelasan Ahli Geologi
-
Tim Kesehatan PDIP Tembus Kampung Ngalau Gadang di Pesisir Selatan, Terisolasi Lebih Sebulan
-
Semua Sungai Dangkal Wajib Dikeruk Cegah Banjir Bandang Berulang, Ini Kata Gubernur Sumbar
-
Harimau Sumatera Muncul di Pemukiman Warga Agam Awal 2026, BKSDA Pasang Kamera Jebak
-
Tebing Ngarai Sianok Bukittinggi Longsor Usai Bencana Sumbar, Sawah Warga Terkikis dan Wisata Lesu!