SuaraSumbar.id - Seorang nenek di Malaysia ditemukan meninggal dunia saat isolasi mandiri Covid-19 di rumahnya sendiri.
Mengutip Suara.com, nenek malang berusia 80 tahun itu bernama Tan Ah Csee. Dia ditemukan meninggal dunia oleh tetangganya. Nenek itu diketahui telah terinfeksi Covid-19 sejak beberapa hari lalu.
Para tetangga merasa khawatir ketika memanggal nenek Tan dari luar rumah namun tidak ada jawaban. Peristiwa tersebut terjadi di daerah Muar, Johor, Malaysia.
Menurut media berita Malaysia, Tan Ah telah pindah ke kota Johor sejak 27 tahun lalu dan tinggal sendiri di rumah kontrakan di Lorong Serkam.
Baca Juga: Isolasi Mandiri Tanpa Pengawasan, Nenek 80 Tahun Meninggal di Rumah
Dalam keterangannya, Kepala Departemen Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Johor mengatakan, telah menerima telepon pada Jumat (6/8) pukul 10.46 pagi dari tetangga Tan. Tim pemadam kebakaran dan penyelamat tiba di rumah tersebut dan menemukan nenek tersebut sudah meninggal.
Para tetangga makin khawatir dengan kondisi Tan yang tidak menjawab saat dipanggil dari luar rumah. Namun mereka juga tidak berani masuk ke rumahnya, sehingga memutuskan untuk memanggil polisi.
Sebanyak 14 petugas pemadam kebakaran dan penyelamat yang mengenakan peralatan pelindung lengkap segera tiba dan masuk ke rumah Tan menggunakan alat untuk membuka kunci.
Ketika dihubungi oleh wartawan, anggota dewan negara bagian Johor Gwee Tong Hiang mengungkapkan rasa terkejutnya dan kesedihan mengetahui bahwa Tan telah meninggal.
Gwee bercerita, dia baru bertemu Tan bulan lalu. Dia ingat bagaimana wanita tua itu menunjukkan kepadanya paspor Singapura yang sudah lama kedaluwarsa dan mengatakan bahwa dia telah pindah ke Muar sejak tahun 1994.
Baca Juga: Innalillahi, Nenek Marshanda Meninggal Dunia: Ca Sayang Banget Sama Oma
Berita Terkait
-
Sandy Walsh: Kata Bahasa Indonesia Pertama yang Saya Tahu, Tolol
-
Perlakuan Saaih Halilintar ke Nenek Jadi Omongan: Jarang Banget Lihat Cowok Begini
-
Macam-Macam Kado Ulang Tahun Azura dari Ketiga Neneknya: Geni Faruk Kasih Bantal Spesial
-
Review Buku Nenek Buta dan Gerilyawan Karya Bunratri: Semangat Kemerdekaan
-
Sambut Masa Depan yang Cerah dalam Buku 'Nenek Mipo Sang Perajut Mimpi'
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, 10 Bus Pariwisata di Sumbar Tak Laik Jalan