SuaraSumbar.id - Mantan gitaris band NOAH, Mohammad Kautsar Hikmat atau Uki sempat menyebut musik merupakan pintu maksiat yang membuat hukumnya haram. Pernyataan itu pun menuai pro dan kontra dari sejumlah musisi.
Ustaz Zacky Mirza pun mengomentarinya. Menurutnya, musik tidaklah haram bagi sebagian muslim lainnya, begitu pula sebaliknya.
"Ada beberapa hukum yang selisih pendapat. Satu ulama dengan ulama yang lain. Mazhab satu dengan yang lain, beda. Termasuk di antaranya adalah musik," ungkap ustaz Zacky Mirza dikutip dari Suara.com, Senin(2/8/2021).
"Ada sebagian ulama yang menyebut musik ini haram. Sebagian besar mengatakan musik ini justru tergantung (kita) bisa membawa iman kita menjadi lebih baik atau jangan-jangan malah turun," sambungnya.
Baca Juga: Soal Musik Haram Pintu Maksiat, Ustaz Zacky Contohkan Sabyan
Ustaz Zacky Mirza sendiri berpendapat semua tergantung bagaimana niat dan jenis musiknya. Sholawat yang disenandungkan misalnya, jika mendengar syair itu bisa menambah kecintaan kepada islam, maka tidaklah haram musiknya.
"Contoh musik shalawat, itu kan buat kita inget Allah. Tergantung orangnya sih, kalau segala syair dalam lagu, bahkan lagu cinta sekalipun, kalau kita bawa syair itu kepada Allah jadi indah," jelasnya.
"Tapi ketika lagu itu merangsang syahwat, itu menjadi haram," imbuhnya lagi.
Seperti diketahui, Uki eks NOAH kini hijrah dan menjauhi musik. Belum lama ini ia membuat pernyataan musik adalah pintu maksiat.
Apabila seseorang tidak lagi berurusan dengan musik, otomatis ia juga akan menutup pintu-pintu berbau haram atau hal yang dilarang.
Baca Juga: Ustaz Zacky Mirza Sayangkan Aksi Uki eks NOAH Berhenti Main Musik Usai Hijrah
"Jadi dari segi musiknya, karena ketika musik itu gak kalian lakukan, otomatis kalian menutup pintu khamar (minuman keras), rokok juga, terus bercampur dengan wanita. Ya, jadi dengan menutupnya pintu musik dan industri musik, kalian itu menutup banyak hal yang sifatnya mudharat (merugikan)," tutur Uki.
Ia juga mengaku bahwa apa yang dilakukannya dahulu dalam bermusik tidak membuatnya bangga. Sebab kariernya di NOAH dirasa tidak akan bisa meningkatkan derajatnya di hadapan Allah SWT.
Berita Terkait
-
Beda dari Uki yang Yakini Musik Haram, Sakti Eks Sheila On 7 Tetap Bermusik Meski Sudah Hijrah Sejak Lama
-
Yakini Musik Haram, 4 Musisi Ini Memilih Pensiun
-
Uki Eks Noah Kasih Hadiah Laptop Terbaru, Ariel Noah Langsung Ngide Mau Bikin Proyek Ini
-
7 Artis yang Ubah Penampilan jadi Lebih Religius, Terbaru Aming yang Tampil Adem Pakai Baju Koko
-
Kegalauan Uki Sebelum Mundur dari NOAH: Pagi Ikut Kajian, Malam Manggung
Terpopuler
- Psikolog Lita Gading Tegur Orangtua Arra TikToker Cilik: Tolong Ajarkan Attitude
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Timnas Indonesia Resmi Panggil Striker 1,82 Meter, Dulu Tak Dipercaya Shin Tae-yong!
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
Pilihan
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 12 Maret 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Drama 5 Gol, Persis Solo Kalahkan PSS Sleman
-
Polda Metro Jaya Temukan Minyakita Tak Sesuai Takaran, 3 Distributor Terindikasi Curang
-
Menpora: Sapu Bersih Lawan Australia dan Bahrain!
-
Kaget Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Ini Komentar Jokowi
Terkini
-
Jadwal Imsak Kota Padang 12 Maret 2025, Jangan Sampai Telat Sahur!
-
10 Rumah di Padang Pariaman Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp 2 Miliar
-
Suami-Istri Berkedok Dukun Gelapkan Emas Pacar Anak, Kini Meringkuk di Sel Polres Solok!
-
Kejati Sumbar Panggil 4 Kepala Dinas Terkait Dugaan Korupsi Penas Tani 2023, Tiga Kadis Mangkir!
-
Bus Gumarang Jaya vs Truk Fuso Tabrakan di Jalan Solok-Padang, 2 Sopir Terjepit dan 1 Penumpang Luka-luka!