SuaraSumbar.id - Guna mengantisipasi lonjakan Covid-19, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lubukbasung, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, menambah 15 tempat tidur.
"Ada 15 tempat tidur kita siapkan di ruangan instalasi rawat inap yang baru selesai dibangun pada 2020," kata Direktur RSUD Lubukbasung, Syahrizal Antoni, dilansir dari Antara, Jumat (9/7/2021).
Ia mengatakan, saat ini pihaknya telah menyediakan lokasi tempat tidur di ruangan itu. Sedangkan tempat tidur itu merupakan persediaan yang tidak terpakai dan penambahan lokasi tempat tidur ini bakal dilakukan apabila kasus positif bertambah.
"Kita akan menambah tempat tidur baru dengan pola fleksibel, apabila ada penambahan kasus, maka akan ditambah," katanya.
Ruangan instalasi rawat inap dengan dua lantai dapat menampung 60 tempat tidur. Di ruangan itu juga telah disiapkan peralatan berupa oksigen, obat-obatan dan seluruh peralatan pasien Covid-19 sesuai dengan diaknosanya.
Selain itu, pihaknya menyediakan 10 orang perawat, dokter spesialis paru, dokter umum, dokter spesialis penyakit dalam dan lainnya untuk dua lokasi isolasi.
"Kita juga memasang Closed Circuit Television (CCTV) dan spanduk larangan masuk ke lokasi itu. Biaya untuk melengkapi peralatan itu berasal dari RSUD dan APBD Agam," katanya.
Saat ini RSUD Lubukbasung merawat 41 pasien Covid-19 dari kapasitas tempat tidur di ruangan isolasi hanya 30 orang.
"Jumat (9/7/2021) pagi masih banyak pasien Covid-19 dan pasien tanpa gejala yang masuk ke Instalasi Gawat Darurat (IGD)," katanya.
Baca Juga: Simak, Ini Cara Situs E-commerce Patuhi Aturan Harga Eceran Tertinggi Obat Covid-19
Ia mengimbau masyarakat agar mematuhi protokoler kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurangi mobilitas dan lainnya.
"Mohon sekali patuhi protokol kesehatan ini, karena kami sangat kewalahan dalam melayani pasien Covid-19," tukasnya.
Berita Terkait
-
Kasus COVID-19 Kian Meningkat, Menteri Agama Mengimbau Masyarakat Ibadah di Rumah
-
Naikkan Harga 4 Kali Lipat, 2 Penjual Obat Covid-19 Oseltamivir Ditangkap Polisi
-
Menkes: Rumah Sakit di Bali Penuh Pasien COVID-19
-
Kasus Covid-19 Belum Mereda, Roy Kiyoshi Bingung Gelar Pernikahan
-
Halaman Gedung DPR Akan Dibangun Rumah Sakit Darurat COVID-19, Tinggal Tunggu Menkes Minta
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Bahaya Minuman Bersoda Bagi Wanita, Bisa Picu Depresi?
-
Bupati Minta Program MBG Mentawai Dapat Perhatian Khusus Pemerintah Pusat, Ini Alasannya
-
Siapa Sahara? Viral Konflik Panas dengan Eks Dosen UIN Malang Yai Min
-
CEK FAKTA: Menkeu Purbaya Klaim Rp 58 Triliun Anggaran MBG Hilang di Birokrasi, Benarkah?
-
Pemkab Agam Janji Tanggung Semua Biaya Pengobatan Korban Keracunan MBG, Ini Kata Bupati!