SuaraSumbar.id - TikTok akan mengizinkan konten berdurasi tiga menit usai mengklaim sukses menggelar uji coba dengan melibatkan sejumlah besar pengguna selama beberapa bulan terakhir. Hal itu diumumkan TikTok pada Kamis (1/7/2021).
Sebelumnya, video TikTok hanya berdurasi maksimal 60 detik. Awalnya TikTok bahkan hanya mengizinkan video sepanjang 15 detik di dalam platformnya, demikian diwartakan TechCrunch.
"Dengan video lebih panjang, para kreator akan memiliki kanvas untuk menciptakan atau memperluas tipe konten di TikTok," kata Manajer Produk TikTok, Drew Kirchhoff.
Kirchhoff mengaku perubahan kebijakan itu diambil setelah mendengar masukan dari komunitas pengguna TikTok, terutama mereka yang ingin memamerkan konten tutorial, edukasi, dan komedi.
Baca Juga: Video TikTok Kini Bisa Berdurasi 3 Menit
Sebelumnya banyak kreator TikTok yang mengakali batasan durasi video dengan mengunggah video dalam bentuk part 1, part 2, dan seterusnya. Format ini bagi banyak pengguna dinilai merepotkan.
Kebijakan baru ini dinilai menjadi ancaman serius bagi para pesaing, seperti Youtube, Facebook, Instagram, dan Snapchat yang berlomba-lomba menyontek media sosial asal Tiongkok tersebut.
Instagram misalnya baru saja meluncurkan Reels, sementara Youtube meramaikan lewat Shorts. Adapun Snapchat mencoba peruntungan lewat Spotlight. Tetapi sejauh ini belum ada yang berhasil menggoyang dominasi TikTok.
TikTok dalam pernyataan resminya mengatakan bahwa kebijakan barunya yang mengizinkan video TikTok sepanjang 3 menit akan mulai diterapkan dalam beberapa pekan ke depan. (Suara.com)
Baca Juga: 5 Momen Zaskia Gotik Jadi Anak TikTok, Sempat Kena Cibir
Berita Terkait
-
Refleksi kasus 'Sadbor': Mengapa Influencer Rentan Promosikan Judi Online?
-
Merinding! Jordi Onsu Didorong Makhluk Tak Kasat Mata Saat Live TikTok, Apa yang Terjadi?
-
Sempat Dapat Gangguan Gaib Saat Live Streaming, Jordi Onsu Singgung Akibat Bikin Konten Horor
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
-
7 Langkah Mudah Ikutan Tren Venom Core, Cuma Modal HP!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, 10 Bus Pariwisata di Sumbar Tak Laik Jalan