Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Kamis, 24 Juni 2021 | 18:29 WIB
Proses evakuasi warga Limapuluh Kota yang terjatuh ke dalam sumur. [Dok.Covesia.com]

SuaraSumbar.id - Seorang pria bernama Rustam Efendi (50) terjatuh ke dalam sumur dengan kedalaman 12 meter. Peristiwa ini terjadi di Nagari Batu Hampa, Kecamatan Akabiluru, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat, Kamis (24/6/2021).

Informasinya, Rustam berniat hendak menyelamatkan kucing yang tersangkut di atas sumur tersebut.

Malangnya, saat hendak menyelematkan kucing, Rustam tergelincir hingga terjun ke dalam sumur.

“Korban terjatuh pukul 12.22 WIB dan berhasil dikeluarkan sekitar pukul 14.15 WIB. Butuh kehati-hatian saat mengevakuasi korban karena sumur cukup dalam yakni 12 meter,” kata Komandan Pos SAR Limapuluh Kota, Robi Saputra, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com.

Selain dalam, sumur tersebut sangat kecil dengan diameter sekitar meter.

Baca Juga: Polisi Usut Kasus Dugaan Penganiayaan Lansia di Rumah Dinas Wakil Bupati Limapuluh Kota

“Alhamdulillah dengan evakuasi yang dengan kehati-hatian, korban dapat diselamatkan,” katanya.

Load More