SuaraSumbar.id - Penemu antivirus McAfee, John McAfee ditemukan tewas gantung diri di penjara Spanyol pada Rabu (23/6). Diduga, John bunuh diri.
Sumber dari polisi mengatakan kepada El PaĆs, disadur dari The Hill Kamis (24/6/2021), McAfee diyakini meninggal dunia karena bunuh diri saat mendekam di penjara.
Departemen Kehakiman Catalan juga mengatakan jika pencipta perangkat lunak antivirus McAfee tersebut tewas karena bunuh diri.
Kematiannya terjadi tak lama setelah pengadilan Spanyol menyetujui ekstradisinya ke AS untuk menghadapi tuduhan penggelapan pajak.
Pengacara McAfee mengatakan kepada Reuters bahwa dia meninggal dengan cara gantung diri di Barcelona di mana dia dipenjara.
Pihak berwenang masih menyelidiki tempat kejadian, karena upaya telah dilakukan untuk menyelamatkan nyawa pria berusia 75 tahun itu tetapi akhirnya tidak berhasil.
"Pengadilan setuju untuk memberikan ekstradisi John David McAfee seperti yang diminta oleh otoritas kehakiman Amerika Serikat untuk kejahatan yang dimaksud dalam dakwaan pelanggaran pajak untuk tahun 2016 hingga 2018," tulis pengadilan dalam putusannya, Senin.
McAfee ditangkap di Spanyol pada bulan Oktober dan menghadapi hukuman penjara bertahun-tahun jika dia dipulangkan ke AS.
McAfee terancam penjara 25 tahun karena diduga menghindari pajak dan lima tahun karena tidak mengajukan pengembalian pajak.
Baca Juga: Geger! Muncul Poster Ajakan Bunuh Diri Massal Jelang Vonis Habib Rizieq
Pria 75 tahun tersebut juga didakwa atas tuduhan penipuan dan pencucian uang yang bisa diancam hukuman penjara minimal 50 tahun. (Suara.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- Moto G96 5G Resmi Rilis, HP 5G Murah Motorola Ini Bawa Layar Curved
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Misteri Panggilan Telepon Terakhir Diplomat Arya Daru Pangayunan yang Tewas Dilakban
- 7 HP Infinix Rp1 Jutaan Terbaik Juli 2025, Ada yang Kameranya 108 MP
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Juli: Ada Pemain OVR Tinggi dan Gems
Pilihan
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
-
Sri Mulyani Umumkan 26 Nama Lolos Seleksi DK LPS, Ada Mantan Bos BUMN, BI Hingga OJK
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Memori 512 GB di Bawah Rp 5 Juta, Terbaik Juli 2025
Terkini
-
5 Cara Tingkatkan Energi Saat Kurang Tidur, Dijamin Tetap Produktif!
-
Semen Padang FC Surati TNI Demi Ikram Algiffari Tetap Jadi Kiper Musim 2025-2026
-
10 Rekomendasi Cat Tembok Kamar Tidur Terbaik 2025, Warna Dinding Penting untuk Kenyamanan!
-
8 Desain Rumah 610 Memanjang Terbaik, Rumah Mungil Terlihat Luas dan Estetik!
-
Tanah Datar Membara, Nyaris 100 Titik Api Muncul dalam 2 Bulan Musim Kemarau!