SuaraSumbar.id - Rumah tangga Abdullah Gymnastiar dan Teh Ninih kembali menjadi perbincangan publik. Pasalnya, pendakwah yang akrab dipanggil Aa Gym itu kembali menggugat cerai sang istri untuk ketiga kali.
Hanya saja, Aa Gym dan Teh Ninih sama-sama bungkam terkait permasalahan yang menggoyang rumah tangga mereka.
"Dilihat dari gugatan Aa (Gym) kemarin, kalau tidak salah sudah tidak ada kecocokan," kata Fazar Nugraha, kuasa hukum Teh Ninih membocorkan baru-baru ini.
Hanya saja untuk masalah detailnya, Fazar Nugraha tidak tahu secara pasti. Ia juga menyadari apa yang terjadi juga bukan untuk konsumsi publik.
Baca Juga: Ini Alasan Aa Gym Kembali Gugat Cerai Teh Ninih Untuk Ketiga Kalinya
"Terkait detail apa yang terjadi, kami tidak tahu. Karena Aa, teteh dan pihak keluarga sadar diri kalau itu adalah aib yang tidak perlu disampaikan kepada masyarakat," terang pengacara Teh Ninih.
Bahkan Fazar Nugraha pun hanya menerima kuasa untuk mendampingi Teh Ninih dalam proses perceraian.
"Teh Ninih lebih ke kayak tolong dampingi saja. Saya digugat lagi, tolong saya supaya cepat selesai," terangnya.
"Justru memang lebih enak ketika pengadilan memutuskan atau mengabulkan gugatan. Lebih ada kepastian hukum terhadap rumah tangga," imbuh Fazar Nugraha.
Kepastian status hukum perceraian ini memang ditunggu Teh Ninih. Sebab, Juni 2020 ia sudah ditalak Aa Gym.
Baca Juga: KERAS! Saat Borok Aa Gym Dibongkar Anak, Teh Ninih: Ajari Anak-anak Kita...
Maka sebenarnya, pernikahan pasangan pendakwah itu sudah berakhir secara agama setahun lalu. Namun belum secara hukum karena proses gugatan baru didaftarkan Aa Gym.
Aa Gym sebelumnya pernah mendaftarkan perceraiannya pada 17 Maret 2021, namun di akhir bulan, dai yang berpoligami ini mencabut berkas gugatan di Pengadilan Agama Bandung, Jawa Barat.
Lalu pada Jumat lalu pengacara Aa Gym telah mengonfirmasi kliennya kembali mendaftarkan perceraian di Pengadilan Agama Bandung.
"Betul (menggugat cerai) lagi. Kemarin baru masuk gugatannya," kata Dedi Setiadi, Jumat (11/6/2021). (Suara.com).
Berita Terkait
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
Terkini
-
Nomenklatur OPD Pemprov Sumbar Masih Relevan dengan Kementerian Baru, Ini Penjelasan Plt Gubernur Sumbar
-
Waspada! Status Gunung Marapi di Sumbar Naik ke Level Waspada
-
Ekspor CPO Sumbar Turun Drastis Gegara Gejolak Konflik Dunia? Ini Penjelasan BI
-
73 Persen Perlintasan Kereta Api di Sumbar Ilegal, 20 Ditutup Sepanjang 2024
-
Bukittinggi Dihujani Abu Vulknaik Erupsi Gunung Marapi