SuaraSumbar.id - Sebanyak 515 narapidana penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bukittinggi, Sumatera Barat, menerima pemotongan masa hukuman (remisi) khusus Idul Fitri 2021.
"Ada 515 penerima remisi. Dua orang mendapat remisi khusus bebas untuk tahun ini," kata Kepala Lapas Bukittinggi, Marten, Jumat (14/5/2021).
Menurutnya, penerima remisi tersebut terdiri dari jumlah remisi selama 15 hari sebanyak 52 orang. Selanjutnya remisi selama satu bulan sebanyak 363 orang warga binaan.
Remisi satu bulan 15 hari diberikan kepada 80 orang warga binaan. Serta 20 orang warga binaan lainnya mendapatkan remisi Idul Fitri ini selama dua bulan.
Selain 515 orang warga binaan itu, Lapas Bukittinggi juga memberikan Remisi Khusus Seluruhnya (RKII) kepada dua warga binaan.
"Untuk tahun ini, dua warga binaan atas nama Alfin Hidayat dan Doni Ramadhan," kata dia.
Marten mengatakan, keduanya juga sudah menjalani asimilasi rumah pada tanggal 03 November 2020 sesuai Permenkumham nomor 10 tahun 2020.
"Kita meminta dan berpesan kepada mereka yang telah diberikan remisi bebas ini untuk menjadi warga negara yang baik jangan sampai mengulangi kesalahan," katanya.
Warga binaan yang berada di LP Kelas II A Bukittinggi di Biaro ini berjumlah 673 orang dengan rincian 55 orang tahanan dan 618 orang narapidana. (Antara)
Baca Juga: 194 Napi Lapas Perempuan Bandar Lampung dapat Remisi Idul Fitri
Berita Terkait
-
Bebas saat Idul Fitri, Ini Kata Napi Terorisme di Lapas Rajabasa
-
673 Napi Lapas Rajabasa Dapat Remisi Idul Fitri
-
849 Napi Rutan Pekanbaru Dapat Remisi Lebaran, Kasus Pencurian Mendominasi
-
54 Napi Rutan Magetan Terima Remisi, Tiga Orang Langsung Bebas
-
Momen Idulfitri, 16 Narapidana Rutan Kelas IIB Wates Dapat Remisi Khusus I
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
Terkini
-
Biaya Perpanjangan STNK Tanpa KTP Pemilik Lama, Ini Rincian Lengkapnya!
-
CEK FAKTA: Viral Video TNI Bergerak ke Gaza Bantu Rakyat Palestina, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Wapres Gibran Sebut Tak Berdosa Pemerintah Pakai Dana Haji, Benarkah?
-
Geger Mayat Perempuan Mengambang di Danau Meninjau Agam, Polisi Ungkap Fakta Ini
-
3 Terduga Teroris di Sumbar Ditangkap, Jaringan Pendukung ISIS!