SuaraSumbar.id - Armand Maulana membongkar fakta mengejutkan tentang pernikahannya dengan sang istri, Dewi Gita. Hal itu diungkapnya dalam video yang diunggah TonightShowNet di YouTube pada Rabu (5/5/2021).
Mereka sendiri resmi menikah pada 1994. Namun, Armand Maulana mengaku sempat merahasiakan Dewi Gita sebagai istrinya.
Semua bermula saat Vincent Rompies meminta vokalis band Gigi itu menjawab kata yang diucapkan oleh dirinya.
"Mati lampu," kata Vincent Rompies.
Tanpa pikir panjang, Armand Maulana pun menjawabnya. Dia bilang mati lampu identik dengan momen akad nikahnya bersama Dewi Gita.
"Nikah gue lah. Pas mau ijab kabul pas saya nikahkan itu jebret mati lampu. Itu gelap banget kan. Mie tek tek lewat, dipinjam petromaks. Ijab kabul itu belum berlangsung. Baru mau berlangsung mati lampu. Akhirnya pake petromaks," jawab Armand Maulana.
Kemudian, bapak satu ini mengatakan kalau pernikahan itu sebetulnya dirahasiakan dari publik. Keputusan itu diambil bukan tanpa alasan.
"Itu tahun 1990an, jangankan mau nikah, punya cewek atau cowok, fans ah males gue, nggak mau beli kasetnya lagi. Tahun 1990-an kan gitu," jelas Armand Maulana.
Mengingat namanya sedang naik daun, pelantun 11 Januari ini memilih merahasiakan itu agar tidak ditinggalkan oleh para penggemar.
Baca Juga: Selama 4 Tahun, Armand Maulana Tak Akui Dewi Gita Sebagai Istri
"Jadi pernikahan gue sama Dewi delapan tahun disembunyikan. Eh nggak sorry sorry, sekitar empat tahun. Delapan tahun mah baru punya anak," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
5 Lipstik Glossy Tahan Lama, Kilau Mewah dan Harga Terjangkau
-
7 Lipstik Merah Favorit, Cocok Dipakai Sehari-hari
-
Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 128, Bahas Pelestarian Bahasa Ibu di Perkotaan
-
Pemerintah Kebut Sumur Bor di Masjid Sumbar Jelang Ramadhan, Ini Alasannya
-
CEK FAKTA: Viral Jokowi Berdoa di Kuil Hindu Tirumala India, Benarkah?