SuaraSumbar.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, akhirnya bisa mencicipi lezatnya "teh talua" atau teh telur, minuman khas Ranah Minang.
Gubernur yang akrap disapa Kang Emil itu dijamu teh telur oleh para bikers di Kota Bukittinggi ketika beristirahat di Pondok Ikan Bakar Suri di kawasan Manggih Bukittinggi, Sumatera Barat, Selasa (30/3/2021).
Ridwan Kamil yang mengaku baru pertama kali mencoba teh telur disajikan teh telur tapai. Minuman yang menjadi khas di tempat makan tersebut.
"Maknyus," ungkap Ridwan Kamil sambil mengacungi jempolnya.
"Teh Telur Tapai, tehnya luar biasa, dicampur ini (tapai) menjadi luar biasa, Mak nyus. Gaspol untuk para pemotor," sambung Ridwan Kamil , dikutip dari Klikpositif.com - jaringan Suara.com.
Selain itu, Ridwan Kamil juga memuji indahnya alam Sumbar.
"Indah sekali, bagus sekali, dan saya recommended orang-orang yang mau touring lintas Sumatera untuk lewat Bukittinggi kota bersejarah. Kota para pahlawan, makanan kulinernya enak, orangnya ramah-ramah luar biasa," pungkas Ridwan Kamil.
Sementara itu, Ketua Bikers Bukittinggi, Fayoldi mengatakan, Ridwal Kamil telah melakukan touring dari Padang hingga ke Bukittinggi.
"Ini adalah perjalanan Pak Ridwan Kamil dalam menikmati hitamnya aspal Sumatra Barat. Perjalanan dari Padang, riding ke Bukittinggi terus ke Payakumbuh menuju Kelok 9, kemudian balik lagi ke Bukittinggi," katanya.
Baca Juga: Didukung Wali Kota Payakumbuh, Ridwan Kamil Siap Maju Pilpres 2024
"Adabnya bikers ada brotherhood nya, siap menerima kunjungan dan memportal bapak Ridwan Kamil. Kang Emil bisa mencicipi atau menikmati suasana Bukittinggi kota wisata dan kami ingin memberikan sesuatu yang terbaik buat Kang Emil," sambungnya.
Berita Terkait
-
Datang ke Cianjur, Ridwan Kamil Dukung Ade Yasin Kembali Pimpin PPP Jabar
-
Balongan Terbakar, Ridwan Kamil Minta Tim Penyelamat Utamakan Ini
-
IKEA Buka Cabang di Bandung Barat, Ridwan Kamil Jadi Pembeli Pertama
-
Tergoda Program Kang Emil, Pria Asal Sukabumi Siap Kembangkan Ternak Puyuh
-
Beras di Jabar Surplus, Ridwan Kamil Bicara Soal Impor
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi
-
Semen Padang FC vs Bali United Berakhir 3-3, Keunggulan Cepat Kabau Sirah Buyar di Babak Kedua