SuaraSumbar.id - Seorang wanita kaget bukan main sekaligus naik pitam saat paket berisi tempat pensil yang ia beli di online shop alias olshop sampai di rumah.
Bukan karena rusak atau isinya yang tak sesuai, wanita ini marah gara-gara paket miliknya terbungkus sebuah benda yang tak biasa dan cendurung senonoh.
Betapa tidak, ia mendapati ada sebuah celana dalam wanita terlilit di kardus paket miliknya tersebut. Kontan, ia pun geram.
Menyadut dari World of Buzz, Selasa (16/2/2021), curhatan seorang wanita asal Malaysia soal paket berisi belanjaan yang ia beli dari online shop belakangan viral setelah dibagikan di Facebook dengan akun Mamaayu Admia.
Baca Juga: Dimarahi Kurir Gegara Tak Paham COD, Wanita Ini Kesal: Lapor Jokowi Sana!
Dalam unggahannya tersebut, si wanita mengungkapkan kekesalan soal paket berisi tempat pensil anak-anak. Penyebabnya, paket yang diterima sang suami dibungkus oleh celana dalam pink.
"Sebagai penjual dan pembeli, aku sangat kecewa dengan layanan dari perusahaan kurir. Hari ini, kami menerima paket yang dipesan suamiku secara online," tulis wanita ini, dikutip SuaraSumbar.id, Selasa (16/2/2021).
"Kardus paket itu dibungkus dengan celana dalam wanita warna pink. Ini sudah keterlaluan. Barang yang dia beli dalam kondisi baik. Meski kotaknya rusak parah tapi aku tidak masalah. Tapi bagaimana bisa paketku berakhir seperti ini?" imbuhnya kesal.

Selain curhatannya, ia juga menyematkan sebuah foto yang menunjukkan kardus paket yang telah dilapisi celana dalam wanita. Unggahannya telah dibagikan ulang lebih dari seribu kali.
Beberapa warganet pun bertanya-tanya bagaimana celana dalam itu bisa dipakai membungkus paket. Ada pula yang menduga jika aksi tersebut merupakan prank tetangga atau orang yang kebetulan melihat paket.
Baca Juga: Detik-detik Motor Kurir di Medan Dibawa Kabur Maling, Aksinya Terekam CCTV
Tapi, wanita ini buru-buru membantah. Ia menjelaskan bahwa sang suami menerima paket tersebut secara langsung dari kurir, dan paketnya tidak pernah ditinggalkan di depan rumah.
Berita Terkait
-
Kisah UMKM Shopee Sukses Berkarya Sebelum 30 Angkat Cerita Inspiratif Brand Sandal Lokal Kingman
-
Tri Ibadah, Layanan Komunikasi Pilihan di Tanah Suci selama Umrah dan Haji, Harga Mulai Rp 250.000
-
Paket Bundling Beli iPhone 16 Bisa Dapat Total Kuota 1392 GB
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Cara Instan Berbagi Foto Lebaran Tanpa Menghabiskan Paket Data Internet
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!