SuaraSumbar.id - Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf wafat di Rumah Sakit Holistic Purwakarta pada Jumat (15/1/2021). Kabarnya mendiang Habib Ali akan dimakamkan di Pesantren Al Busyro, Citayam, Bogor, Jawa Barat.
Informasi tersebut disampaikan oleh Wakil Sekretaris Jenderal Persaudaraan Alumni atau PA 212, Novel Bamukmin.
"Dimakamkan di Citayam, Pesantren Al-Busyro," kata Novel saat dikonfirmasi Suara.com Jumat malam.
Novel mengungkapkan bahwa pemakaman akan dilangsungkan usai salat zuhur berjamaah.
"Besok setelah zuhur berjamaah," ujarnya.
Sebelumnya, Ustaz Yusuf Mansur melalui akun Instagram menyampaikan kabar duka cita tersebut. Dia mengatakan Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf berpulang.
"Yaa Allah Yaa Rabb. Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf, wafat. Innaa lillaah...Yaa Allah, Yaa Allah, Yaa Allah..." kata Yusuf Mansur.
Yusuf Mansur tidak menyampaikan lebih jauh mengenai kabar tersebut.
Menurut akun iG Majelis.talim.alafaf, Habib Ali bin Abdurrahman Assegaf wafat pada sore tadi.
Baca Juga: Besok Habib Ali Dimakamkan di Ponpes Al-Busyro Dekat Pusara Orangtua
Motivator Tung Desem Waringin salah satu dari sekian banyak netizen yang menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya Habib Assegaf melalui kolom komentar IG Yusuf Mansur.
"Semoga Tuhan mengampuni dan menerima segala amal baik dan menerima beliau di Sisi-Nya. Aamiin," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Heboh! 5 Link ShopeePay Gratis Tersebar, Kesempatan Dapat Rp2,5 Juta Cuma Sekali Klik
-
Ibu Muda Buang Bayinya yang Terpotong 3 Bagian di Bukittinggi Ditangkap
-
Resep Perkedel Jagung Renyah, Gurih, Camilan Simpel Favorit Keluarga!
-
Resep Sambel Tempe Kemangi: Pedas dan Bikin Nambah Nasi Terus!
-
Bayi Diduga Baru Lahir Ditemukan di Bukittinggi, Kondisi Terpotong-potong