SuaraSumbar.id - Sebanyak 573 wanita di Pasaman Barat (Pasbar), Sumatera Barat (Sumbar) resmi menyandang status janda sepanjang tahun 2020.
Jumlah janda itu berasal dari 613 gugatan perceraian yang didaftarkan ke Pengadilan Agama (PA) Talu. Sedangkan total perkara masuk di 2020 ke PA Talu mencapai 1.093.
Hakim PA Talu, A Wafi mengatakan, mayoritas perkara perceraian diajukan wanita atau istri. Sedangkan cerai talak dari suami jumlahnya jauh lebih sedikit.
"Ada 387 perkara cerai gugat, sedangkan cerai talak ada 186 perkara yang telah diputus resmi," katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Kamis (7/1/2021).
"Namun dari angka perkara cerai gugat dan talak yang telah diputus resmi itu, ada 24 perkara perceraian sisa tahun 2019 yang di putus di 2020," sambungnya.
Menurutnya, perceraian itu dipicu beragam masalah rumahtangga. Mulai dari persoalan ekonomi, selingkuh, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), hingga terkait narkoba.
Namun, faktor ekonomi yang paling mendominasi penyebab perceraian. Sedangkan usia penggugat cerai ini berada di rentang 30 sampai 50 tahun.
"Ada juga yang berdamai dan kembali rujuk, jumlahnya 22 kasus," katanya.
Baca Juga: 10 Petak Rumah di Kawasan GOR Haji Agus Salim Padang Ludes Terbakar
Berita Terkait
-
Bandara Pusako Anak Nagari Pasaman Barat Layani Penerbangan Rute Pekanbaru
-
Kepala BNN Pasaman Barat Disabet Celurit Pengedar Narkoba
-
Danau Indah Parik Pasaman Barat, Destinasi Wisata yang Butuh Sentuhan
-
Pilkada Sumbar: Hamsuardi-Risnawanto Menang di Pasaman Barat
-
Kasus Covid-19 di Pasaman Barat Capai 380 Orang
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
7 Fakta Pesawat ATR 400 Rute Jogja-Makassar Hilang, Warga Dengar Ledakan hingga Kepulan Asap
-
Viral Warga Padang Jalan Kaki ke Mekkah, Begini Respon Kanwil Kemenhaj Sumbar
-
Kronologi Penemuan Tulang Manusia di Salareh Aia Agam, Polda Sumbar Langsung Evakuasi
-
Polisi Periksa 8 Pelaku Tambang Emas Ilegal di Pasaman Barat, Digerebek di Talamau
-
Bunga Rafflesia Mekar Bersamaan di Agam, Fenomena Langka Awal 2026