SuaraSumbar.id - Helikopter yang ditembaki orang tak dikenal (OTK) di Papua milik PT Sayap Garuda Indah. Helikopter itu berpenumpang 3 orang dengan pilot bernama Stuward.
Helikopter itu ditembaki OTK di atas ketinggian 1.500 kaki, atau tepatnya di atas Kampung Tsinga, Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua pada Rabu (6/1/ 2021) sekitar pukul 10.01 WIT.
Helikopter dengan nomor registrasi Eagle 407 HP/PK-ZGM, terbang dari Bandara baru Mozes Kilangin Timika pukul 07.03 WIT. Saat kejadian, helikopter sedang melaksanakan survey GPS di area Benangin, dekat Kampung Tsinga Distrik Tembagapura.
“Pukul 08.40 WIT, saat melakukan pengambilan foto udara tepat di daerah Benangin, pilot merasa mencium bau bahan bakar, sehingga pilot mendarat di Hellyped Benangin dan melihat ada lobang di body helikopter, selanjutnya pilot kembali ke helipad 66 Tembagapura,” jelas Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal.
Pukul 08.53 WIT, Helikopter PK-ZGM tiba di landasan helipad 66 selanjutnya pilot melakukan pengecekan dan mendapati adanya lubang kecil pada bagian bawah helikopter dan melaporkan kejadian tersebut ke security PT Freeport Indonesia, guna dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Setelah mendapat informasi tersebut, personel Satuan Reskrim Polres Mimika dan Polsek Tembagapura melakukan olah TKP, serta memeriksa saksi-saksi guna mengungkap pelaku penembakan helikopter.
“Olah TKP menunjukan, helikopter terkena tembakan pada body sebelah kiri, tepatnya di bawah pintu penumpang sebelah kiri, terdapat kebocoran bahan bakar pada bagian bawah helikopter,” katanya.
Lanjut Kamal, dalam helikopter terdapat Stuward, Pilot. Kemudian Dave Jhon Aviation Manager, serta Ardy Lotmaster sebagai penumpang.
“Helikopter tersebut masih berada di helipad MP 66 Hidden Valley Tembagapura, sementara untuk pelaku masih dalam pengejaran personil gabungan TNI-Polri. Namun dugaan kuat dilakukan oleh KKB Kalikopi,” jelas Kamal.
Baca Juga: Kronologi Penembakan Helikopter di Mimika yang Diterbangkan Pilot Asing
Sebab selama ini wilayah Benangin merupakan jalur perlintasan KKB Kalikopi dari Markas KKB Kalikopi menuju Kampung Tsinga untuk mendapatkan logistik bahan makanan.
Berita ini sebelumnya dimuat KabarPapua.co jaringan Suara.com dengan judul "Ketinggian 1.500 Kaki, Helikopter Ditembak di Atas Kampung Tsinga Mimika"
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
CEK FAKTA: Purbaya Setop MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Gunung Marapi Erupsi, Semburan Abu Vulkanik Capai 1.600 Meter
-
6 Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Kesehatan, Anti Radang hingga Jaga Otak!
-
Mendagri Sorot Dampak Serius Banjir Bandang di Sumbar, Ganggu Jalan Nasional hingga Ekonomi Warga
-
Benarkah Duduk Lama Main HP di Toilet Picu Ambeien? Ini Penjelasan Dokter