SuaraSumbar.id - Postingan terbaru Ninih Muthmainmah atau Teh Ninih di Instagram menjadi sorotan. Hal itu menyusul setelah kabar dirinya sudah ditalak tiga oleh Aa Gym.
Di situ, Teh Ninih membagikan video yang berisi ceramahnya. Momen itu diungkap olehnya sebagai bentuk tausiah akhir tahun.
"Menikmati kebersamaan dengan orang-orang terdekat. Manfaatkanlah," kata Teh Ninih dikutip dari Instagram TV, Senin (4/1/2021).
Teh Ninih menyampaikan, percuma memiliki rumah megah, namun berisikan anggota keluarga yang tidak bisa bersama.
"Orang yang berkumpul di rumah yang megah, tapi hatinya tidak bersama itu tidak akan nikmat," terang Teh Ninih.
Sebaliknya, meski dalam kondisi sederhana namun anggota keluarganya rukun akan terasa jauh lebih nikmat.
"Ada orang di kontrakan yang hanya berapa kali berapa, penuh kasih sayang, penuh dengan ketaatan kepada Allah, itu indah," papar perempuan yang pernah dimadu Aa Gym ini.
"Tentu yang sempurna itu, udah gedungnya megah, mencintai karena Allah, tidak menuntut orang jadi baik, tapi menuntut diri sendiri," imbuhnya.
Teh Ninih berdoa agar nikmat tersebut bisa dirasakan umat muslim di awal tahun yang baru ini. Sebab katanya, kebersamaan keluarga adalah bukti surga dunia.
Baca Juga: Doa Teh Ninih untuk Warga Indonesia, Usai Diceraikan Aa Gym
"Semoga kebersamaan yang dilakukan dengan penuh cinta, saling memaafkan, menghormati, menghargai, ini bukti surga dunia," jelasnya.
Ceramah dari Teh Ninih banyak diaminkan warganet. Mereka juga berdoa kebahagiaan juga dirasakan Teh Ninih pasca perpisahannya dengan Aa Gym.
"Yang sabar ya teh, semoga mendapat pengganti," tulis @arya_merpatiputih.
Adapula yang menangis usai menyimak ceramah dari perempuan berlogat Sunda ini.
"Bikin nangis, masya Allah ummi. Bahagia dunia akhirat ummi," tutur @jejemoms.
Kabar cerai Aa Gym atas istri pertamanya diinformasikan anak mereka, Muhammad Ghaza Al Ghazali di laman Facebook.
Berita Terkait
-
Berada di Mekah, Derry Sulaiman Bagikan Momen Makan Siang Bareng Ivan Gunawan
-
Pendidikan Aa Gym Vs Ustaz Maulana, Aksinya di Jalanan Bak Langit Bumi
-
Berapa Tarif Ceramah Aa Gym? Aksinya di Jalanan Bandung Sebelum Pengajian Disorot
-
Gemas Kena Macet, Aa Gym Turun dari Mobil Tegur Pengendara Motor
-
OJK Cabut PayTren, Ustaz Yusuf Mansur Pernah Disentil Aa Gym: Dia Ceramah Habis Harta Kita
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
CEK FAKTA: Raja Yordania Ingatkan Prabowo Tak Kirim Pasukan ke Palestina, Benarkah?
-
Tere Liye "Labrak" Pemuja Gubernur Riau Abdul Wahid Kena OTT KPK: Berhentilah Jilati Pejabat, Tolol!
-
7 Desain Rumah 6x10 Paling Populer, Bikin Hunian Mungil Terlihat Mewah!
-
Benarkah Zakir Naik Sekarat hingga Positif HIV/AIDS? Ini Faktanya
-
Menteri PPPA Jamin Keadilan Siswi SMA Pesisir Selatan yang Melahirkan di Sekolah: Ini Melanggar HAM!