SuaraSumbar.id - Seorang wanita bernama Nia Daniati tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Komplek Perkantoran Gubernur Bangka Belitung.
Peristiwa itu terjadi tepat 200 meter dari simpang lampu merah Air Itam, Kota Pangkalpinang, Rabu (30/12/2020) sekitar pukul 16.00 WIB.
Dilansir dari SuaraBogor.id, saat itu korban menggunakan sepeda motor Honda Beat BN 2010 MT melaju dari arah Polda Babel menuju lampu merah Air Itam.
Saat di lokasi, korban memacu sepeda motor dengan kecepatan sedang dan bersenggolan dengan mobil Mitsubishi Expander BN 1719 PG.
Baca Juga: Nia Daniati Meninggal Dunia Kecelakaan, Terserempet Mobil
Mobil itu dikendarai seorang Pastur bernama Stavanus Tomeng (47) membawa tiga penumpang. Sengolan membuat sepeda motor yang dikendarai korban oleng dan terbalik.
Kepala korban membentur aspal. Kerasnya benturan mengakibatkan korban luka parah dan tewas di Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Kasat Lantas Polres Pangkalpinang, AKP Dewi Rahmailis Munir saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut.
"Korban meninggal atas nama ND seorang ASN Polda Babel. Untuk proses lebih lanjut barang bukti dan pemilik mobil telah kita amankan," pungkasnya.
Baca Juga: Aniaya Remaja hingga Tewas, 3 Pria di Sumut Diciduk Polisi
Berita Terkait
-
Korban Tewas Akibat Gempa Myanmar Capai 3.000, Gencatan Senjata Diumumkan Demi Penyelamatan
-
Gempa Myanmar Renggut 2.800 Lebih Nyawa Manusia, Berapa Orang WNI?
-
Gempa Magnitudo 5 Guncang Mandalay, Myanmar Kembali Bergetar
-
Myanmar Berkabung: 7 Hari Masa Berkabung Nasional Usai Gempa Dasyat
-
Gempa Dahsyat Guncang Myanmar, Oposisi Sepakat Gencatan Senjata untuk Selamatkan Korban
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!