SuaraSumbar.id - Lionel Messi mengaku beruntung bermain di bawah asuhan Pep Guardiola di Barcelona pada periode 2008-2012. Dia pun mengakui pelatih asal Spanyol itu membawa hal yang spesial.
Kalimat pujian Messi seperti memberi memperkencang spekulasi keduanya akan segera reuni di Manchester City pada musim depan. Akhir musim lalu juga santer dikabarkan Messi dan Guardiola reuni, namun kemudian urung terjadi.
Messi adalah andalan utama tim Barcelona saat dilatih Guardiola yang mempersembahkan 14 gelar bergengsi, dan sudah dikait-kaitkan dengan City sejak Guardiola menandatangani kontrak baru yang akan membuatnya bertahan di Manchester sampai akhir musim 2022-2023.
Messi sendiri tengah memasuki bulan-bulan terakhir dalam kontraknya saat ini di Spanyol, setelah tak berhasil meninggalkan Barca pada bursa transfer musim panas lalu.
"Pep punya hal yang spesial," kata Messi kepada saluran televisi Spanyol, La Sexta, seperti dikutip Reuters.
"Dia membuat Anda memandang segala hal dengan satu cara: bagaimana dia bersiap menghadapi pertandingan, dalam bertahan, bagaimana harus menyerang. Dia bilang Anda dengan pasti bagaimana pertandingan akan berjalan, bagaimana Anda mesti menyerang agar menang."
"Saya beruntung dilatih di bawah Guardiola dan Luis Enrique, dua yang terbaik. Bersama mereka saya tumbuh pesat secara fisik dan mental, dan juga kearifan taktis yang mereka ajarkan kepada saya."
Bulan lalu, Guardiola mengatakan bahwa dia tidak pasti mengenai nasib masa depan Messi. Namun sebagai pendukung Barcelona, dia mengharapkan sang megabintang tetap bersama klub La Liga itu sampai akhir karirnya.
(Antara)
Baca Juga: Lionel Messi: Saya Beruntung Pernah Dilatih Pep Guardiola
Berita Terkait
-
Paul Scholes Ragukan Arsenal, Yakin Manchester City Favorit Juara Premier League
-
Legenda Manchester United Cibir Florian Wirtz seperti Anak Kecil di Lapangan
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Julian Nagelsmann Desak Ter Stegen Tinggalkan Barcelona
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
CEK FAKTA: Jokowi Marah ke Purbaya Gegara Tolak Tanggung Kerugian Kereta Cepat, Benarkah?
-
Prabowo Janji Bangun Sumbar Walau Pilpres Kalah di Tanah Minang, Wagub Vasco: Negarawan Sejati!
-
Benarkah Vitamin D3 Bisa Turunkan Risiko Serangan Jantung Berulang? Ini Fakta Penelitian Terbaru
-
10 Universitas Swasta Terbaik 2026 di Indonesia Versi QS AUR
-
Membangun dari Desa, BRI Dorong Pertumbuhan Ekonomi Inklusif Melalui Program Desa BRILiaN