SuaraSumbar.id - PSSI dituntut mencari talenta-talenta muda untuk memperkuat Timnas Indonesia U-19 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023. Hal ini buntut dari batalnya pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021.
Direktur Teknik Indra Sjafri mengatakan, Timnas Indonesia U-19 didikan Shin Tae-yong saat ini tidak bisa tampil di 2023 karena sudah melewati batas usia.
Sebelumnya, FIFA mengumumkan pembatalan gelaran Piala Dunia U-20 2021. Meski demikian, FIFA tetap memilih Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 mendatang.Tak hanya U-20, FIFA juga membatalkan Piala Dunia U-17. Sama seperti Indonesia, Peru akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 pada 2023.
Tentu, hal ini jadi pekerjaan rumah bagi PSSI karena harus menyiapkan skuat yang baru. Padahal, saat ini persiapan Timnas Indonesia U-19 menatap Piala Dunia U-20 2021 sudah berjalan.
Indra Sjafri mengatakan PSSI bakal menyiapkan kompetisi usia muda yang bertujuan mencari pemain Timnas Indonesia U-19 untuk Piala Dunia U-20 2023.
Mengingat waktu yang terbilang masih lama, PSSI berharap bisa mendapatkan pemain-pemain terbaik.
"Kita akan menyiapkan kompetisi buat sumber pemain-pemain tersebut. Mulai dari kompetisi usia muda di 2021 seperti Piala Soeratin dan Elit Prco Academy," kata Indra Sjafri saat dihubungi Suara.com, Jumat (25/12/2020).
Meski gelaran Piala Dunia U-20 2021 batal bergulir, Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae-yong tetap melakukan persiapan seperti biasa.
Pasalnya, Timnas U-19 punya agenda lain yakni Piala Asia U-19 2020 yang dijadwalkan bergulir Maret 2021.
Baca Juga: Dipimpin Shin Tae-yong, Saddil Yakin Timnas Indonesia Sukses di SEA Games
Skuat Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- juga akan berangkat ke Spanyol untuk menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC). David Maulana dan kawan akan berangkat pada 26 Desember 2020 malam dari Jakarta menuju Barcelona.
Timnas U-19 akan berlatih di Spanyol hingga 31 Januari 2021. Selain berlatih, Witan Sulaeman dan kawan-kawan juga akan melakoni laga uji coba selama berada di Negeri Matador.
Berita Terkait
-
PSSI Sudah Tahu? Jordi Cruyff Diam-diam Negosiasi dengan Ajax di Barcelona
-
Pesona Marieke Wolfer, Sosok di Balik Keluarga Bahagia Giovanni van Bronckhorst
-
Alasan Sulit Dibantah, Giovanni van Bronckhorst Cocok untuk Timnas Indonesia
-
Tak Sejalan dengan Erick Thohir, Sejumlah Exco Masih Inginkan STY
-
PSSI Era Erick Thohir Boleh Tunjuk Pelatih Timnas Indonesia Asalkan...
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Pasaman Barat Tetapkan Tanggap Darurat Bencana Sepekan, Ini Kata Bupati
-
Seorang Warga Palupuh Agam Tewas Tertimbun Tanah Longsor, Rumahnya Juga Tertimbun!
-
Oknum Pejabat di Padang Panjang Diduga Pasang CCTV di Kamar Mandi Kos, Rekam Mahasiswi Mandi!
-
Bangunan UIN Imam Bonjol Padang Ambruk, 4 Mobil Tertimbun hingga Proses Belajar Dihentikan!
-
Pemprov Sumbar Tak Bisa Eksekusi Bangunan di TWA Megamendung Lembah Anai, Ini Alasannya