SuaraSumbar.id - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh mengundang penceramah Syekh Ali Jaber untuk mengisi tausyiah dalam rangka peringatan 16 tahun tsunami yang akan berlangsung pada Sabtu (26/12/2020) di Stadion Harapan Bangsa, Kota Banda Aceh.
Kepala Bidang Pemasaran Disbudpar Aceh Rahmadhani mengatakan karena di tengah wabah COVID-19, maka peringatan digelar secara sederhana, tamu undangan terbatas, dengan mengusung tema “Refleksi Tsunami dan Kekuatan Masyarakat Aceh dalam Menghadapi Pandemi COVID-19.”
"Karena sedang dalam keadaan pandemi COVID-19, maka Peringatan 16 Tahun Tsunami Aceh akan digelar secara sederhana melalui pendekatan daring dan luring dengan kegiatan tausyiah yang akan disampaikan oleh Syekh Ali Jaber," kata Rahmadhani kepada Antara di Banda Aceh.
Dia menjelaskan agenda utama acara meliputi tafakur dan tasyakur dalam bentuk doa, zikir bersama, santunan anak yatim dan tausyiah yang disampaikan Syekh Ali Jaber.
Baca Juga: Merinding! Syekh Ali Jaber Sebut Darah Muslim Lebih Berharga dari Ka'bah
Lokasi utama acara peringatan akan berlangsung di Stadion Harapan Bangsa dengan tamu undangan sekitar 300 orang meliputi Forkopimda Aceh, DPR Aceh, bupati dan wali kota serta beberapa pihak.
Selain itu, juga kegiatan pemberian santunan kepada 100 anak yatim di Anjong Monmata, komplek pendopo gubernur Aceh.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong
-
Banjir Landa Dua Kecamatan di Aceh Jaya, Ratusan Warga Mengungsi"
-
3 Desa di Subulussalam Aceh Dilanda Banjir, Rumah Warga Terendam
-
Harimau Sumatera 'Gadih Mudiak Aie' Dievakuasi dari Kandang Jebak, Begini Kondisinya!