SuaraSumbar.id - Polda Sumatra Barat (Polda Sumbar) mensterilisasi Kantor KPU Sumbar pada Selasa (27/8/2024). Hal itu dilakukan sebagai langkah persiapan menjelang pendaftaran peserta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Sterilisasi ini dilakukan guna memastikan keamanan dan kenyamanan selama proses pendaftaran berlangsung.
Tim dari Subsatgas Penjinakan Bom langsung dikerahkan untuk melakukan sterilisasi di seluruh area Kantor KPU Sumbar yang terletak di Jalan Balanti, Padang Barat, Padang.
Proses sterilisasi dimulai sejak pagi hari dengan menyisir setiap sudut kantor, termasuk ruang pendaftaran, aula, serta pekarangan.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari protokol keamanan yang kami terapkan untuk memastikan tidak ada ancaman yang dapat mengganggu kelancaran tahapan Pilkada 2024 di Sumbar,” ujar Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Sulystiawan.
Personel Kepolisian yang terlibat dalam sterilisasi dilengkapi dengan peralatan pendeteksi bahan peledak dan senjata api untuk memastikan tidak ada benda atau situasi mencurigakan yang dapat membahayakan keselamatan.
Langkah ini adalah bagian dari komitmen Polda Sumbar dalam menjaga keamanan selama tahapan pendaftaran pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumbar periode 2024-2029.
Selain sterilisasi, Polda Sumbar juga meningkatkan pengawasan di sekitar Kantor KPU Sumbar untuk mencegah adanya gangguan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.
Tambahan personel dari Satuan Sabhara dan Lalu Lintas juga dikerahkan untuk mengatur arus kendaraan dan massa pendukung calon yang diprediksi akan memadati lokasi.
Kegiatan pengamanan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk masyarakat dan para kandidat yang akan mendaftar. Polda Sumbar berharap seluruh pihak dapat menjaga situasi tetap aman dan kondusif selama Pilkada Serentak 2024. (Antara)