Dulu Ferry Irawan Bisa Rayu Venna Melinda seperti Ini, Tapi Kini Semuanya Ketahuan Cuma Gombal

Ferry Irawan akhirnya ditetapkan sebagai tersangka pelaku kekerasan dalam rumah tangga terhadap istrinya sendiri, Venna Melinda.

Chandra Iswinarno
Minggu, 15 Januari 2023 | 18:25 WIB
Dulu Ferry Irawan Bisa Rayu Venna Melinda seperti Ini, Tapi Kini Semuanya Ketahuan Cuma Gombal
Venna Melinda dan Ferry Irawan. (instagram/ferryirawanreal)

Venna Melinda tampak tertawa dan tersipu, “Awalnya sih aku geli ya, ini orang gombal banget. Tapi lama-lama kok aku suka ya,” ucapnya.

Di hari KDRT itu terjadi, Venna Melinda mengungkap hal yang terjadi saat berada di hotel. Pada tanggal 8 Januari, dia diganggu hanya karena tidak bisa melayani hubungan suami istri.

Padahal saat itu Venna mau bekerja. Ibunda Verrell Bramasta mengaku tertekan selama tiga bulan terakhir hingga menderita asam lambung.

“Saya berangkat itu dalam keadaan saya asam lambung. Saya muntah-muntah, gak bisa makan. Saya bilang, iya bi kalau saya sehat, pasti saya iya,” ujarnya, seperti dikutip dari Instagram @lambegosiip.

Baca Juga:Ferry Irawan Psikopat? Verrell dan Athala Terima Video Aneh dari Suami Venna Melinda

Selama di perjalanan, Venna sudah meyakinkan Ferry kalau sudah sampai Kediri bisa melakukan hubungan suami istri.

“Tapi enggak tahunya begitu sampai di Kediri jam setengah 10, saya ketiduran karena saya minum obat lambung,” tuturnya.

“Jam 3 dia berusahalah untuk (hubungan suami istri lagi). Tapi saya enggak mau, saya tarik lagi. Karena saya capek, saya mau kerja besok,” jelasnya.

Kontributor : Rizky Islam

Baca Juga:Anggia Novita Eks Istri Ferry Irawan: Saat Saya Stroke Mendadak Dia Malah Asyik Merekam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini