SuaraSumbar.id - Nazril Irham atau Ariel NOAH dikenal sebagai seorang penyanyi yang punya banyak mantan pacar. Maklum, parasnya yang ganteng dan suaranya yang merdu diyakini membuat banyak perempuan tergila-gila.
Di usia yang sudah 40 tahun, pesona Ariel NOAH tetap menggoda. Kharismanya tidak terbantahkan dengan sederet artis yang pernah dekat dan menjadi kekasihnya.
Berikut daftar artis cantik yang pernah dekat dengan Ariel NOAH.
1. Melly Mono
Baca Juga:Bukan BCL, Ternyata Ini Sosok Perempuan yang Dipilih Ariel NOAH
Penyanyi cantik Melly Mono sekaligus vokalis dari band SHE adalah mantan pacar Ariel NOAH. Keduanya sudah berpacaran bahkan saat Melly masih menjadi siswa kelas 3 SMA.

2. Andhara Early
Hubungan Ariel dengan Andhara Early dirumorkan terjadi saat ia masih memulai karier. Keduanya digosipkan menjalin hubungan terlarang karena Early saat itu sudah menikah. Tak lama setelah isu itu berhembus, rumah tangga Early berakhir dengan perceraian pada 2005.
![Artis Andhara Early. [suara.com/Ismail]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/03/01/26367-artis-andhara-early-suaracomismail.jpeg)
3. Luna Maya
Kisah asmara Luna Maya dan Ariel NOAH pernah jadi kisah yang sangat romantis, keduanya juga menjadi couple idola. Sayang, mereka berpisah saat Ariel menikah dengan Sarah Amalia. Tetapi keduanya kembali pacaran setelah Ariel dan Sarah bercerai.
Baca Juga:Terjadi Debat Gede INTM Cycle 3, Bikin Shynka Menangis dan Mundur

Hubungan mereka yang dikira akan sampai di pelaminan akhirnya kandas pada 2011 setelah mereka terlibat skandal video syur yang membuat Ariel mendekam di penjara. Sampai saat ini masih banyak yang berharap keduanya bersatu.
- 1
- 2