Sempat Macet Total Usai Diterjang Longsor, Akses Jalan Solok-Padang Via Sitinjau Lauik Kembali Lancar

Akses jalan Padang-Solok di kawasan Sitinjau Lauik, tepatnya di perbatasan Padang-Solok kembali bisa dilewati kendaraan roda empat.

Riki Chandra
Kamis, 23 Juni 2022 | 19:56 WIB
Sempat Macet Total Usai Diterjang Longsor, Akses Jalan Solok-Padang  Via Sitinjau Lauik Kembali Lancar
Jalan Solok-Padang tertimbun material longsor. [Dok.Covesia.com]

SuaraSumbar.id - Akses jalan Padang-Solok di kawasan Sitinjau Lauik, tepatnya di perbatasan Padang-Solok kembali bisa dilewati kendaraan roda empat. Sebelumnya, jalan tidak bisa dilewati kendaraan karena tertutup material longsor pada Kamis (23/6/2022) pagi.

Kasi Kedaruratan BPBD Kota Padang, Hendri Satriawan membenarkan informasi tersebut. Menurutnya, akses jalan kini kembali lancar dari dua arah berbeda.

"Tadi terjadi kemacetan sekitar 4 kilometer mulai dari pukul 11 siang tadi akibat material longsor menutupi jalan di daerah itu," ujarnya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com.

Menurut Hendri, ketinggian material longsor yang menutup badan jalan mencapai 15 meter dengan panjang 40 meter.

Baca Juga:Akses Padang-Solok yang Sempat Terputus Akibat Longsor di Sitinjau Lauik Sudah Bisa Dilalui

"Dinding tebing sudah rapuh sehingga materialnya banyak yang jatuh," bebernya.

Sesampai di lokasi, Tim BPBD Kota Padang langsung membersihkan material longsor dengan alat berat. Kurang lebih 4 jam, material longsor berhasil dibersihkan.

"Ada satu alat berat yang kami gunakan untuk mengangkat material," sebutnya.

Menurut Hendri, pihaknya juga bekerjasama dengan pihak Kepolisian untuk proses evakuasi.

Baca Juga:Jalan Batas Padang-Solok Diterjang Longsor, Lalu Lintas Macet Total

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

lifestyle | 13:50 WIB
Tampilkan lebih banyak