SuaraSumbar.id - Hasil tangkapan layar sebuah artikel yang membuat foto Dokter Terawan Agus Putranto tengah berpose dengan sejumlah orang asing, membuat geger publik Indonesia.
Pasalnya, hasil bidik layar artikel yang dibagikan akun Facebook bernama Demokrat Kawal AHY RI 1 2024 tersebut, memuat judul bombastis, "Selangkah lagi dr Terawan resmi menjadi milik Jerman".
Pada foto, si pengunggah membubuhkan tulisan sebagai berikut:
"Dr. Terawan dari RS Gatot Subroto, yang dipecat dari IDI, dikontrak oleh salah satu RS top di Jerman untuk mengembangkan sistem pengobatan stroke yang beliau temukan. Selamat Jerman."
Baca Juga:Rapat dengan PB IDI Sore Ini, Komisi IX DPR akan Bahas Isu Pemecatan Dokter Terawan
Tak hanya itu, si pengunggah juga turut menuliskan keterangan foto sebagai berikut:
"Selamat buat Dr Terawan yang sebentar lagi akan resmi menjadi milik Jerman dan bertugas di sana. Hilang satu aset negara. Buang di beneri sendiri diambil oleh negara lain."
Pemeriksaan fakta
Menurut penelusuran tim cek fakta Suara.com, hasil bidik layar sebuah artikel itu tidak benar.
Foto itu ternyata diproduksi pada tahun 2018, jauh sebelum ada gonjang-ganjing pemecatan Dokter Terawan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
Aslinya, foto itu dibuat saat Dokter Terawan masih menjadi Kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto.
Kala itu, Terawan berfoto saat diundang oleh Rumah Sakit Krankenhaus Nordwest Jerman untuk memperkenalkan metode cuci otak digital subtraction angiography atau DSA.
Memakai alat reverse image tool milik Google, tim cek fakta Suara.com mendapati foto itu pernah dipublikasikan di sejumlah media massa daring nasional, seperti Tribunnews Jakarta.
Tak hanya itu, informasi kunjungan Dokter Terawan ke Jerman tahun 2018 tersebut juga termuat pada laman daring Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia atau Persi pada tanggal 14 Mei 2019.
"RSPAD Gatot Subroto tengah menjajaki kerja sama dengan Nordwest Krankenhaus, rumah sakit ternama dan tertua di Frankfurt, Jerman. Kolaborasi bermula saat Kepala RSPAD Mayjen Dr. dr. Terawan Agus Putranto SpRad ke Nordwest Krankenhaus, awal April 2019."
Setelahnya, Profesor Doktor Thomas Kraus Winer, perwakilan Nordwest Krankenhaus, mengunjungi RSPAD Gatot Subroto tanggal 9 Mei 2018 untuk menindaklanjuti kerja sama.
Kesimpulan
berdasarkan penelusuran tersebut, Suara.com menilai foto yang diklaim Terawan bakal bertugas di Jerman setelah dipecat dari IDI adalah tidak benar alias hoaks.
Kontributor : Rizky Islam