Sindir Nama Ibu Kota Baru Nusantara, Amien Rais: Mungkin Diilhami Koes Plus

Nama Ibu Kota Baru pun menjadi sorotan banyak pihak, salah satunya politisi senior, Amien Rais.

Riki Chandra
Kamis, 20 Januari 2022 | 17:53 WIB
Sindir Nama Ibu Kota Baru Nusantara, Amien Rais: Mungkin Diilhami Koes Plus
Desain Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, ibu kota negara baru (instagram.com/nyoman_nuarta)

SuaraSumbar.id - Pemerintah Indonesia telah menetapkan nama Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur dengan Nusantara. Nama tersebut dipilih oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Nama Ibu Kota Baru pun menjadi sorotan banyak pihak, salah satunya politisi senior, Amien Rais.

"Itu mungkin diilhami oleh Koes Plus, nusantara, karena adanya lagu nusantara," ungkap Amien di Padang, dikutip dari Covesia.com, Kamis (20/1/2022).

Amien mengatakan, penentuan nama IKN harus melalui pertimbangan dan kajian matang serta tidak langsung ditetapkan. Sebab, siapa tahu, kalau ada waktu yang lebih bagus ketemu nama yang leboh seronok, cantik. 

Baca Juga:Dana Membangun Ibu Kota Negara Baru Nusantara, dari Mana? Butuh Rp 501 Triliun

Amien juga menyinggung Ahok atau Basuki Tjahaja Purnama yang disebut-sebut akan dipilih menjadi Kepala Otorita IKN oleh Jokowi.

"Masak Ahok, dia tidak tahu apa-apa soal ini (IKN). Jangan Ahok, sama sekali saya tidak setuju," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak