SuaraSumbar.id - Kabar Ucok Baba meninggal dunia beredar di media sosial. Narasi itu berbunyi "Innalillahi Selamat Jalan Untuk Selamanya Ucok Baba".
Informasi ini dibagikan oleh akun Facebook AYUNI. Akun tersebut juga menyertakan tautan dari laman insegnia[dot]xyz dengan judul sama seperti narasi postingannya.
Tautan tersebut memiliki judul “Innalillahi, Selamat Jalan Untuk Selamanya, ucok baba:SAMPAIKAN Berita Duka Cita atas meninggal nya…”
“Innalillahi, Selamat Jalan Untuk Selamanya, ucok baba:SAMPAIKAN Berita Duka Cita atas meninggal nya…”
Baca Juga:CEK FAKTA: Viral Kabar 'Innalillahi Selamat Jalan Untuk Selamanya Ucok Baba', Benarkah?
Benarkah klaim tersebut?
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id - jaringan Suara.com, narasi “Innalillahi, Selamat Jalan Untuk Selamanya, ucok baba:SAMPAIKAN Berita Duka Cita atas meninggal nya…” tidak benar.
Hal ini diketahui dari akun Instagram resmi Ucok Baba, @ucokk.baba. Akun Ucok Baba menunjukkan dirinya tidak membagikan kabar duka.
Pada postingan terakhirnya, Ucok Baba terlihat membagikan acara podcast miliknya. Podcast itu memiliki narasi postingan “Saksikan tayangan terbaru di Youtube Channel Ucok Baba Official Podcast sore ini jam 17.15 WIB jangan lupa yaa nonton yaa brayy…”
Selain itu, foto yang dijadikan thumbnails pada postingan dan foto headline di laman insegnia[dot]xyz diketahui berasal dari artikel fame.grid.id.
Baca Juga:5 Seleb Tinggal di Rumah Sederhana Meski Sudah Kaya Raya
Artikel itu berjudul “Lama Tak Terdengar Kabarnya, Begini Nasib Ucok Baba Banting Setir Jadi Pengusaha Durian dan Ketua Kominitas Orang Mini”. Berita tersebut telah tayang pada 19 Februari 2020.
- 1
- 2