Pakai Baju Terlalu Seksi, Model Cantik Ini Diusir dari Mall

Seorang wanita yang berprofesi sebagai model dan influencer mengaku diusir dari sebuah pusat perbelanjaan atau mall di Dubai, Uni Emirate Arab.

Riki Chandra
Rabu, 01 September 2021 | 12:15 WIB
Pakai Baju Terlalu Seksi, Model Cantik Ini Diusir dari Mall
Emmy Russ sempat diusir dari sebuah mall di Dubai karena dianggap terlalu seksi.[Instagram]

SuaraSumbar.id - Seorang wanita yang berprofesi sebagai model dan influencer mengaku diusir dari sebuah pusat perbelanjaan atau mall di Dubai, Uni Emirate Arab. Pengusiran tersebut buntut dari dirinya yang dinilai mengenakan pakaian terlalu seksi.

Mengutip Suara.com, Selasa (31/8/2021), influencer sekaligus bintang TV Jerman Emmy Russ diusir dari sebuah mall di Dubai karena dinilai terlalu seksi.

Perempuan dari Hamburg tersebut kerap membagikan pengalaman perjalanan keliling dunia di akun Instagramnya yang sudah memiliki 186.000 pengikut.

Salah satu unggahan Emmy Russ memperlihatkan pakaian yang ia kenakan ketika ia diusir dari sebuah pusat perbelanjaan di Dubai pada 11 Agustus.

Baca Juga:Model Cantik Ini Berpotensi Kehilangan Puluhan Miliar akibat Kebijakan OnlyFans

Di unggahannya, bintang reality show TV Big Brother versi Jerman tersebut menceritakan ketika ia tiba-tiba didatangi petugas ketika masuk ke Dubai Mall.

Model berusia 22 tahun tersebut diberitahu oleh petugas keamanan bahwa pakaian yang ia kenakan terlalu terbuka dan seksi.

"Tiba-tiba seorang petugas keamanan datang dengan napas terengah-engah dan mengatakan saya terlalu seksi," jelas Emmy.

Surat kabar Bild melaporkan bahwa Emmy mengenakan atasan berwarna cerah dan rok mini. Saat itu prakiraan cuaca mengungkapkan jika suhunya 41 derajat Celcius.

Ketika Emmy Russ mencoba menjelaskan pakaian yang ia kenakan, ia justru diancam oleh petugas akan dilaporkan ke polisi.

Baca Juga:Curhat Model Cantik yang Dibayar Lebih Murah Cuma karena Beda Warna Kulit

"Mereka mengancam saya akan melaporkan ke polisi. Saya diusir dan saya menerima peringatan tertulis." sambungnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini