- Helikopter Rusia jatuh di Dagestan, tewaskan lima orang termasuk eksekutif.
- Video kecelakaan viral, tunjukkan detik helikopter menabrak rumah kosong.
- Pabrik Kizlyar disanksi Uni Eropa, Rosaviatsia selidiki penyebabnya.
SuaraSumbar.id - Sebuah helikopter Rusia jenis Ka-226 jatuh dan terbakar di Republik Dagestan. Lima orang, termasuk empat eksekutif senior Pabrik Elektromekanis Kizlyar, sebuah perusahaan yang tengah dijatuhi sanksi Uni Eropa karena keterlibatannya dalam industri pertahanan Moskow.
Insiden tragis itu terjadi pada 7 November 2025 di dekat Laut Kaspia, tepatnya di desa Achi-Su, Dagestan. Menurut laporan resmi, helikopter membawa karyawan pabrik militer tersebut saat mencoba mendarat di pantai.
Namun, bagian ekor helikopter menghantam batu hingga rotor belakang patah. Helikopter pun kehilangan kendali dan menabrak rumah pribadi yang kosong sebelum meledak dan terbakar hebat.
Video amatir yang diunggah ke media sosial memperlihatkan detik-detik helikopter Rusia jatuh tersebut. Dalam rekaman, helikopter tampak berputar tak terkendali sebelum menghantam atap rumah dan menimbulkan kobaran api besar.
Video itu viral di berbagai platform, menarik perhatian warganet karena kejadiannya yang dramatis dan melibatkan perusahaan militer yang disanksi Uni Eropa.
Pihak Pabrik Elektromekanis Kizlyar mengonfirmasi bahwa empat karyawannya tewas, termasuk Achalo Magomedov, wakil direktur umum untuk dukungan konstruksi dan transportasi. Seorang mekanik penerbangan juga dilaporkan meninggal, sementara dua orang lainnya mengalami luka.
Menurut laporan Nexta, kecelakaan helikopter Ka-226 tersebut disebabkan oleh "kerusakan teknis" dan tidak ditemukan tanda-tanda sabotase atau kesalahan manusia. Badan penerbangan federal Rusia, Rosaviatsia, mengklasifikasikan peristiwa ini sebagai “bencana besar” dan kini ikut dalam penyelidikan resmi.
Uni Eropa sebelumnya telah memberikan sanksi kepada Pabrik Elektromekanis Kizlyar sejak 2024 karena memproduksi peralatan pesawat dan sistem kendali yang digunakan oleh militer Rusia, termasuk rak bom DZ-UM untuk jet tempur Su-25.
Berikut fakta-faktanya:
1. Tewaskan 5 Orang Termasuk 4 Eksekutif Senior
Empat pejabat tinggi Pabrik Elektromekanis Kizlyar tewas dalam kecelakaan ini, termasuk Achalo Magomedov. Satu korban lainnya adalah mekanik penerbangan Ka-226. Dua orang lainnya berhasil selamat namun luka-luka.
2. Terjadi di Desa Achi-Su, Dekat Laut Kaspia
Helikopter jatuh di tepi pantai Achi-Su, wilayah Dagestan, dan menabrak rumah kosong hingga terbakar. Api sempat berkobar hebat sebelum dipadamkan petugas.
3. Video Kecelakaan Viral di Media Sosial
Rekaman amatir yang menunjukkan momen jatuhnya helikopter beredar luas di platform seperti Telegram dan X (Twitter). Video itu memperlihatkan rotor patah dan ledakan setelah benturan.
Berita Terkait
-
Mengerikan! Pemain Zenit St Petersburg Hampir Diculik Geng Bertopeng di Rusia
-
Ditanya Standar Ganda soal Israel dan Rusia, Presiden FIFA Malah Bahas Konflik ASEAN
-
Juarai All Around Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025, Angelina Melnikova Sempat Ingin Pensiun
-
Serangan Udara Picu Eskalasi Konflik Afghanistan-Pakistan: Puluhan Tewas, Rusia Merespon!
-
OPEC+ Ngotot Tambah Produksi 137 Ribu BPH, Pasar Panik!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
Terkini
-
6 Manfaat Air Rebusan Bawang Putih, Rahasia Alami Imun Tubuh Bugar!
-
CEK FAKTA: Megawati Larang Fraksi PDIP Sahkan RUU Perampasan Aset, Benarkah?
-
Benarkah Mencampur BBM Pertamax dan Pertalite Berbahaya Buat Mesin Kendaraan? Ini Penjelasannya
-
10 Tokoh Muslim Pejabat di AS, Terbaru Zohran Mamdani Catat Sejarah Jadi Wali Kota New York
-
9 Alasan KIP Kuliah Terancam Dicabut, Ini Penyebab dan Syarat yang Wajib Diketahui Mahasiswa