SuaraSumbar.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) kembali menghadirkan acara spesial dalam rangka menyemarakkan bulan Ramadan melalui “Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025”. Acara yang digelar pada 15-16 Maret 2025 di Plaza Parkir Timur GBK Senayan, Jakarta ini menghadirkan berbagai aktivitas menarik serta penampilan spesial dari musisi Tanah Air.
Sebagai bagian dari perayaan Ramadan, acara ini menjadi momentum bagi masyarakat untuk menikmati berbuka puasa bersama dalam suasana penuh kebersamaan. Diharapkan, kegiatan yang terlaksana dapat menambah kekhusyukan Ramadan serta memberikan inspirasi bagi seluruh peserta yang hadir.
Tak hanya dapat berbuka puasa dengan dihadirkannya berbagai tenant-tenant kuliner pilihan, pengunjung juga akan disuguhkan berbagai kegiatan menarik serta penampilan spesial dari musisi Tanah Air. Di panggung utama, Reality Club, Juicy Luicy, Teddy Adhitya, Nadin Amizah, Sal Priadi, Feast, dan Hindia siap menghibur, menciptakan pengalaman berbuka yang lebih berkesan.
Dengan berbagai inisiatif unggulan tersebut, BRI optimis dapat memberikan pengalaman yang berkesan bagi seluruh pengunjung dengan menargetkan 40 ribu pengunjung selama dua hari pelaksanaan.
Baca Juga: Generasi Muda Diajak Rencanakan Keuangan Masa Depan Lebih Baik dengan BRIFINE by DPLK BRI
Terkait dengan hal tersebut, Corporate Secretary BRI A. Hendy Bernadi menyampaikan bahwa dukungan BRI terhadap acara ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan di bulan suci Ramadan sekaligus memperkenalkan berbagai layanan serta program unggulan dari BRI kepada masyarakat luas.
“Setiap pengunjung tidak hanya dapat menikmati suasana berbuka yang meriah, tetapi juga mendapatkan manfaat dari berbagai program yang kami hadirkan, baik dari sisi hiburan, transaksi digital, maupun edukasi finansial dan kepedulian terhadap lingkungan,” ujar Hendy.
Sebagai bagian dari komitmen BRI dalam mendukung transaksi keuangan yang lebih mudah, aman, dan inovatif, acara ini juga menghadirkan sejumlah inisiatif unggulan yang akan memberikan pengalaman lebih bagi pengunjung, antara lain:
1.Booth Produk dan Layanan BRI
Dalam rangka memperkenalkan berbagai layanan perbankan digital dan konvensional kepada masyarakat luas, BRI menyediakan booth yang memungkinkan pengunjung untuk melakukan akuisisi produk perbankan. Ini menjadi kesempatan bagi pengunjung untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai layanan perbankan yang ditawarkan BRI serta langsung membuka rekening atau produk finansial lainnya dengan mudah.
2.Program Cashback Transaksi di Tenant Food & Beverage (F&B)
Untuk meningkatkan pengalaman transaksi digital yang lebih menguntungkan, BRI menghadirkan program cashback bagi pengunjung yang bertransaksi di tenant-tenant F&B yang telah bekerja sama. Program ini bertujuan untuk mendorong penggunaan transaksi digital sekaligus memberikan nilai tambah bagi masyarakat yang ingin menikmati berbuka puasa dengan lebih hemat dan praktis.
Baca Juga: BRI Gencarkan Perlindungan Sosial bagi Pekerja Informal Melalui Program AgenBRILink
3.Program “Yok Kita GAS”
Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, BRI menghadirkan program CSR “Yok Kita GAS” yang akan membawa dua mesin pengelolaan sampah plastik ke area acara. Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya daur ulang dan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab. Melalui program ini, pengunjung dapat langsung melihat dan mencoba bagaimana sampah plastik dapat dikelola dengan lebih baik, sehingga dapat berkontribusi dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.
4.Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif dari BRI
Dalam mendukung ekosistem transaksi digital yang lebih luas, BRI menjadi satu-satunya penyedia alat pembayaran dalam acara ini. Berbagai tenant akan dilengkapi dengan fasilitas pembayaran menggunakan Electronic Data Capture (EDC) dan QRIS dari BRI, memberikan kemudahan bagi pengunjung dalam bertransaksi secara cepat, aman, dan cashless. Dengan hadirnya layanan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaat dari kemudahan pembayaran digital.
“Melalui berbagai inisiatif ini, kami ingin memastikan bahwa setiap aspek dalam acara ini tidak hanya memberikan pengalaman Ramadan yang berkesan, tetapi juga mencerminkan semangat inovasi, kepedulian, dan kebersamaan yang menjadi nilai utama BRI,” tutup Hendy. ***
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Beberkan Tantangan Persib di Sisa Laga BRI Liga 1
-
Bojan Hodak Tinggalkan Persib Bandung
-
Jadi Perbincangan Netizen di X, Apakah Menangis Bikin Batal Puasa?
-
Diberdayakan BRI, UMKM Papua Global Spices Berhasil Eksis di Pasar Internasional
-
3 Rekomendasi Merk Beras Terbaik untuk Kegiatan Zakat Fitrah, Apa Saja?
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
- Mees Hilgers Berpotensi Tinggalkan Tim
- Ria Ricis Bantu Pengobatan Keponakan Ratusan Juta, Keberadaan Suami Oki Setiana Dewi Dipertanyakan
- Kunjungi Nunung ke Kost, Momen Raffi Ahmad Transfer Uang Jadi Perbincangan
Pilihan
Terkini
-
Oknum ASN Ditahan Polres Bukittinggi, Diduga Cabuli Anak di Bawah Umur dengan Modus Latihan Silat!
-
Cara Daftar Mudik Gratis Semen Padang ke Mentawai, Kuota 800 Orang di Lebaran 2025
-
Daihatsu Padang Bagi-bagi Umrah dengan Syarat Ini Lewat DAIFIT 2025
-
Jadi Best Retail Bank Indonesia, BRI Komitmen Hadirkan Layanan Perbankan Berbasis Digital yang Makin Inklusif
-
Jalan Tol Padang-Sicincin Dibuka Saat Mudik Lebaran 2025, Ini Penjelasan Hutama Karya