SuaraSumbar.id - Penyelidikan kasus mayat siswi MTsN bernama Cinta yang ditemukan di dalam karung di Dusun Ladang Koto, Jorong Sungai Tarab, Kecamatan Sungai Tarab, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar), terus bergulir. Polisi telah memerika sebanyak 21 saksi dalam peristiwa dugaan pembunuhan itu.
Kasat Reskrim Polres Tanah Datar, AKP Surya Wahyudi mengatakan, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dan mengumpulkan informasi dari berbagai pihak yang memiliki keterkaitan dengan korban.
"Kami terus melakukan penyelidikan dengan memanggil saksi-saksi yang berkaitan dengan korban untuk memastikan alibi yang diberikan," ujar Surya, dikutip dari Antara, Sabtu (22/2/2025).
Guna memperdalam investigasi, pihak kepolisian bahkan kembali memeriksa beberapa saksi dari total 21 orang yang telah dimintai keterangan.
"Beberapa saksi kami panggil ulang untuk memastikan keterangannya. Semua yang diperiksa memiliki keterkaitan dengan korban," tambahnya.
Hingga kini, kepolisian masih menunggu hasil autopsi dari Rumah Sakit Bhayangkara guna memastikan lebih lanjut dugaan pembunuhan ini.
"Kami masih menunggu hasil autopsi untuk menentukan apakah ada kekerasan lain atau lebih dari satu pelaku. Namun, berdasarkan surat dari rumah sakit, kasus penemuan mayat dalam karung ini sudah dapat dipastikan sebagai kasus pembunuhan," jelas Surya.
Dalam proses penyelidikan, kepolisian telah mengamankan sejumlah barang bukti yang ditemukan di lokasi kejadian, seperti karung yang digunakan, pakaian korban, dan potongan bodi sepeda motor.
"Kami sudah mengidentifikasi beberapa barang bukti dan terus mengumpulkan lebih banyak informasi guna mengungkap kasus pembunuhan di Tanah Datar ini," katanya.
Diketahui, jasad Cinta dalam karung berwarna putih ditemukan pada Rabu (19/2/2025) pagi, dibuang di rerumputan di pinggir jalan perkampungan. Penemuan ini membuat heboh masyarakat setempat.
Awalnya saat ditemukan, mayat itu tanpa ada identitas. Namun dengan ciri-ciri di tubuh jenazah, akhirnya diketahui bahwa mayat bernama Cinta, siswi MTsN yang berusia 15 tahun.
Berita Terkait
-
Dibentak dan Diludahi: Motif Sakit Hati Ungkap Pembunuhan Mayat dalam Karung di Cikupa
-
Tewas usai Dicabuli, Jejak Pembunuh Mayat Bocah dalam Karung Terungkap Berkat Anjing Pelacak!
-
Aksi Keji Pembunuh Mayat Dalam Karung di Tangerang: Hantam Korban Pakai Shockbreaker
-
Tak Hanya Sakit Hati! Ada Motif Terselubung Pembunuh Mayat Dalam Karung di Tangerang
-
Bikin Merinding! Potret Pembunuh di Tangerang Bawa Mayat seperti Orang Abis Belanja
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Semen Padang FC vs PSM Makassar, Juku Eja Terancam Tampil Pincang di Parepare
-
Kapan Sidang Isbat Awal Ramadhan 2026? Ini Penjelasannya
-
5 Merk Lipstik Lokal Murah, Tahan Saat Makan dan Minum
-
10 Sunscreen Terbaik Lawan Flek Hitam, Wajah Cerah Alami
-
Jalur Lembah Anai Ditarget Buka 24 Jam Saat Libur Lebaran 2026