SuaraSumbar.id - Jalur utama Padang-Solok kembali bisa dilewati dengan sistem buka tutup hingga Rabu (29/1/2025) sore. Diketahui, jalur Sitinjau Lauik itu mengalami macet total sejak Selasa (28/1/2025) akibat tergulingnya truk bermuatan batu bara di Panorama II.
Macet total terjadi dari dua arah: Padang-Solok dan sebaliknya. Banyak pengendara yang terjebak macet hingga berjam-jam.
Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Sosmedya mengatakan, truk yang terguling telah berhasil dievakuasi ke tempat aman. Meski demikian, sisa material batu bara yang masih berserakan di beberapa titik membuat pengendara harus tetap berhati-hati saat melintas.
"Kami mengimbau agar pengguna jalan meningkatkan kewaspadaan guna menghindari kecelakaan lanjutan," ungkapnya.
Kecelakaan ini terjadi akibat truk mengalami rem blong saat melintasi jalur berkelok dari arah Solok menuju Padang. Akibatnya, sopir kehilangan kendali hingga truk terguling dan menutup sebagian besar badan jalan.
Proses evakuasi sempat mengalami kendala karena pemilik truk tidak menyediakan alat berat untuk menyingkirkan kendaraannya. Akibatnya, antrean kendaraan terus bertambah, menyebabkan kemacetan semakin parah.
Untuk mempercepat proses evakuasi, pihak kepolisian akhirnya berinisiatif meminjam alat berat dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Solok Arosuka.
"Dengan bantuan alat berat tersebut, truk yang terguling berhasil dipindahkan dari badan jalan, sehingga arus lalu lintas kembali dapat dilewati oleh kendaraan roda dua maupun roda empat," kata Sosmedya.
Setelah evakuasi selesai, pihak kepolisian memberlakukan sistem buka-tutup guna mengurai kepadatan kendaraan yang sempat mengantre panjang.
Meski demikian, beberapa titik di jalur tersebut masih dipenuhi sisa material batu bara yang tercecer akibat kecelakaan. Pengendara diimbau untuk tetap berhati-hati agar tidak terjadi insiden serupa.
Berita Terkait
-
Kapan Flyover Sitinjau Lauik Mulai Dibangun? Ini Penjelasannya
-
Download MOD Bussid MAP Sitinjau Lauik, Ini Link Unduh dan Cara Pasang Jalur Ekstrem Daerah Padang
-
Detik-detik Truk Gagal Nanjak di Sitinjau Lauik, Seret Mobil hingga Ringsek
-
Waduh! Imbas Sopir Truk Diduga Meleng, Jalan Panjang Kebon Jeruk Sempat Macet Parah
-
Profil Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi, Rombongannya Hampir Jadi Korban Longsor
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!