SuaraSumbar.id - Manajemen Semen Padang FC mengungkapkan tantangan besar dalam mendatangkan pemain lokal pada paruh musim kompetisi BRI Liga 1 2025.
Kendala ini dihadapi meskipun tim Kabau Sirah berhasil memulai putaran kedua dengan kemenangan impresif 3-1 atas Borneo FC di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (14/1/2025).
CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, menjelaskan bahwa keterbatasan dalam merekrut pemain lokal terutama disebabkan oleh kontrak pemain yang masih berlaku di klub masing-masing.
"Pemain lokal sulit pindah di tengah musim karena terikat kontrak, terutama pemain dengan menit bermain tinggi. Klub-klub mereka enggan melepas tanpa pengganti yang sepadan," ujar Win Bernadino, Sabtu (18/1/2025).
Saat jeda paruh musim, Semen Padang FC mendatangkan enam pemain asing, yaitu Arthur Augusto, Marco Baixinho, Filipe Chaby, Bruno Gomes, Alhassan Wakaso, dan Arthur Augusto. Sedangkan untuk pemain lokal, tim hanya mampu merekrut Zidane Afandi, Irkham Mila, dan Bima Reksa.
Win Bernadino mengakui bahwa komposisi pemain baru belum sepenuhnya sesuai ekspektasi manajemen.
"Sebenarnya tidak 100 persen sesuai harapan karena banyak hal yang harus dipertimbangkan," katanya.
Selain itu, salah satu rekrutan lokal, Ichsan Pratama, yang sempat diperkenalkan ke publik, gagal menjalani debut bersama Semen Padang FC.
Manajemen Semen Padang FC menyebutkan bahwa solusi jangka panjang adalah melakukan evaluasi mendalam terhadap kebutuhan tim.
Baca Juga: Belum Juga Debut, Ichsan Pratama Langsung Mundur dari Semen Padang FC Usai Ikut Latihan
“Kami juga harus mempertimbangkan pemain-pemain dari Liga 2. Evaluasi dari tim pelatih sangat diperlukan untuk memastikan pemain yang direkrut sesuai dengan karakter dan kebutuhan tim,” pungkasnya.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Belum Juga Debut, Ichsan Pratama Langsung Mundur dari Semen Padang FC Usai Ikut Latihan
-
Resmi! Semen Padang Rekrut Kapten Sriwijaya FC, Bima Reksa
-
Depak 3 Pemain Asing, Semen Padang FC Rombak Skuad Besar-besaran
-
Resmi! Semen Padang FC Kunci 31 Pemain, Siap Gebrak Putaran Kedua BRI Liga 1 2025
-
Drama Transfer: Winger Incaran Semen Padang FC Kandas, Apa Penyebabnya?
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Heboh! 5 Link ShopeePay Gratis Tersebar, Kesempatan Dapat Rp2,5 Juta Cuma Sekali Klik
-
Ibu Muda Buang Bayinya yang Terpotong 3 Bagian di Bukittinggi Ditangkap
-
Resep Perkedel Jagung Renyah, Gurih, Camilan Simpel Favorit Keluarga!
-
Resep Sambel Tempe Kemangi: Pedas dan Bikin Nambah Nasi Terus!
-
Bayi Diduga Baru Lahir Ditemukan di Bukittinggi, Kondisi Terpotong-potong