SuaraSumbar.id - Seorang pendaki dilaporkan tersesat saat melakukan pendakian di Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Jumat (3/1/2025).
Pendaki itu bernama Khairul Hafizh. Dia berasal dari Banuhampu, Kabupaten Agam yang mendaki Gunung Talang melewati jalur Seroja pada Rabu (1/1/2025).
Informasinya, Khairul Hafizh, mendaki sendirian. Hal itu dibenarkan Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Solok, Irwan Efendi. Menurutnya, pendakian solo yang dilakukan Khairul Hafizh menggunakan jalur Seroja bukanlah jalur yang direkomendasikan oleh petugas BPBD dan pokdarwis setempat.
"Korban tidak tercatat pada pos pendakian resmi. Survivor terpantau terakhir pada pos 5 dan mulai hilang jalur," kata Irwan Efendi kepada wartawan.
Dalam kondisi terjebak, korban yang masih bisa dihubungi diminta untuk bertahan dan mengambil langkah survival dengan mendirikan bivak, menyalakan api, dan membuat kode asap untuk memudahkan tim penyelamat menemukan posisinya.
BPBD Kabupaten Solok segera merespons dengan menerjunkan Tim Reaksi Cepat untuk mencari korban yang tersesat di Gunung Talang.
Tim SAR yang dikerahkan tengah berusaha mendapatkan koordinat terakhir korban untuk melakukan penyelamatan. Tim bekerja sama dengan Pokdarwis Aia Batumbuak dan ranger setempat untuk mempercepat akses ke lokasi pendakian solo dan memaksimalkan proses pencarian.
"Saat ini, tim dikerahkan melalui jalur Aia Batumbuak untuk mempercepat akses ke lokasi survivor," tutup Irwan.
Tag
Berita Terkait
-
Alhamdulillah Pendaki yang Hilang di Gunung Cikuray Garut Ditemukan Selamat, Begini Kondisinya
-
Rekam Jejak AKBP Arief Mukti Kapolres Solok Selatan, Rumah Dinasnya Diberondong Peluru AKP Dadang
-
DOR! Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Polda Sumbar Bereaksi
-
Daftar Pendaki Hilang di Gunung Slamet: Kisah Tragedi 1985 dan 2001
-
Sosok Naomi, Siswi SMK Semarang yang Viral Usai Hilang di Gunung Slamet
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
Terkini
-
Bahaya Terlalu Sering Curhat dengan AI, Ini Peringatan Psikolog
-
Berapa Tahun Daftar Tunggu Haji di Sumbar? Ini Penjelasan DPR RI
-
8 Fakta Viral Istri Diceraikan Suami Lulus PPPK di Aceh, Pulang Kampung hingga Dibantu Bos Skincare!
-
Siapa Shella Saukia? Bos Skincare Aceh yang Viral Bantu Istri Dicerai Suami Lulus PPPK
-
Harga Emas UBS dan Galeri24 Turun, Kenapa Antam Tak Ditampilkan Pegadaian Hari Ini?