SuaraSumbar.id - DPRD Sumatera Barat (Sumbar) menegaskan komitmennya untuk terus mengawal kelanjutan sejumlah proyek strategis daerah yang hingga kini belum rampung.
Sekretaris Komisi IV DPRD Sumbar, Verry Mulyadi mengatakan, proyek-proyek seperti Tol Padang-Pekanbaru, Stadion Utama Sumbar, dan Gedung Kebudayaan sangat penting bagi perkembangan Ranah Minang.
"DPRD berkomitmen untuk mengawal penyelesaian proyek-proyek strategis daerah yang belum tuntas hingga sekarang," kata Verry Mulyadi, dikutip Kamis (24/10/2024).
Proyek Tol Padang-Pekanbaru, yang membentang sepanjang 254 kilometer, dipandang sangat vital untuk pertumbuhan ekonomi daerah. Apabila proyek ini rampung, diharapkan akan memberikan dampak besar terhadap kelancaran arus barang dan jasa antara Sumatera Barat dan provinsi tetangga.
Selain itu, Stadion Utama Sumbar, yang dibangun sejak 2018 dan mampu menampung 40.000 penonton, akan mendukung pengembangan potensi olahraga di daerah ini.
“Kami akan memastikan kelanjutan pembangunan proyek-proyek ini, agar anggaran yang telah dihabiskan tidak sia-sia,” kata Verry.
Menurutnya, DPRD Sumbar segera melakukan lobi ke pemerintah pusat guna memastikan alokasi anggaran untuk proyek Tol Padang-Pekanbaru, Stadion Utama, dan Gedung Kebudayaan Sumbar.
Soal Gedung Kebudayaan Sumbar, Verry optimistis proyek tersebut bisa segera direalisasikan mengingat Menteri Kebudayaan di era pemerintahan Prabowo Subianto, Fadli Zon, merupakan putra asli Minangkabau. Keberadaan Fadli diharapkan bisa mempercepat kelanjutan proyek ini.
“Gedung Kebudayaan Sumbar memegang peran penting dalam menjaga dan mempromosikan budaya daerah,” ujar Verry.
Sementara itu, anggota Komisi IV DPRD Sumbar, Muzli M Nur, menegaskan bahwa Gubernur Sumbar periode 2024-2029 harus mampu memastikan ketersediaan anggaran, baik dari APBD maupun APBN, untuk kelanjutan proyek-proyek strategis ini.
"Proyek strategis seperti Tol Padang-Pekanbaru dan Stadion Utama Sumatera Barat harus segera dituntaskan demi kepentingan masyarakat," kata Muzli. (antara)
Berita Terkait
-
Apa Itu PSN? Heboh Disentil Mahfud MD, Gegara Said Didu Dilaporkan Usai Kritik Proyek PIK 2
-
PIK 2 Punya Siapa? Aguan Bukan Pemilik Pertama Kawasan yang Kini Jadi Proyek Strategis Nasional
-
Teror Truk Tanah PIK 2: Kecelakaan Maut Picu Amarah Warga
-
Ratusan Warga Geram, Truk Tambang Proyek Strategis Nasional PIK 2 Dijarah dan Dirusak Usai Sering Bikin Kecelakaan
-
Janji Manis Hilirisasi, Pahitnya Realita Warga Bantaeng Terpapar Polusi Tanpa Solusi
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang